Find Us On Social Media :

Begini Prediksi 'Brutal' Peramal atas Telapak Tangan Hitler pada Pertengahan Abad 20

By Muflika Nur Fuaddah, Rabu, 18 April 2018 | 20:30 WIB

Intisari-Online.com- Jika Anda benar-benar ingin mengenal seseorang, maka Anda harus melihat garis-garis telapak tangannya.

Setidaknya itu pendapat menurut para pembaca garis tangan yang mempelajari ilmu palmistry (garis tangan).

Seperti yang dilakukan Josef Ranald, seorang peramal telapak tangan yang membaca garis tangan para pemimpin dunia selama pertengahan abad ke-20, termasuk Adolf Hitler.

Buku Ranald yang berjudul 'How to Know People by Their Hands' ini mendeskripsikan kepribadian dan takdir orang terkenal.

Baca Juga: Inilah Momen Penyembelihan Hewan Terbesar di Dunia dalam Ritus Keagamaan Bernama Ghadimai

Termasuk, Franklin Roosevelt, Benito Mussolini, dan Adolf Hitler.

Dilansir dari ranker.com, buku Ranald itu diterbitkan pada tahun 1938, sebelum beberapa tindakan paling keji Hitler.

Ranald yang membaca telapak tangan Hitler, memberikan prediksi yang sangat akurat dengan sebagian dari apa yang dilihatnya.

Baca Juga: Gatal Menggempur Suriah Menggunakan Rudal Serba Mahal, AS Sesungguhnya Hanya Ingin Menguji Coba Senjata Mautnya

Ranald Menggambarkan Hitler Memiliki Kecenderungan Megalomania

Dia mengklaim mendapatkan cetakan telapak tangan Adolf Hitler dari Kaiserhof Hotel di Berlin dan melihat dua tanjakan di bawah jari-jari Hitler.

Menurut Ranald, salah satu dari tanjakan itu ungkapkan sebuah "kemurungan, perubahan mood ektrem, morbiditas bunuh diri pada satu saat, narsis fanatik, dan megalomania."

Hitler Miliki Pribadi Artistik dan Bergairah