Find Us On Social Media :

Meski Sering Kali Tanpa Gejala Kolesterol Tinggi Harus Diwaspadai dan Ini Cara Mengatasinya

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 14 Maret 2020 | 19:00 WIB

Kolesterol tinggi.

Intisari-Online.com – Kolesterol hadir di setiap sel tubuh dan memiliki fungsi alami yang penting ketika mencerna makanan, memproduksi hormon, dan menghasilkan vitamin D.

Tubuh memproduksinya, tetapi orang juga mengkonsumsinya dalam makanan. Penampilannya seperti lilin dan lemak.

Ada dua jenis kolesterol:

- low-density lipoproteins (LDL), atau kolesterol "jahat"

Baca Juga: Atasi Kolesterol Tinggi dengan Rutin Konsumsi Campuran Lemon dan Bawang Putih, Begini Cara Membuatnya!

- high-density lipoproteins (HDL), atau kolesterol "baik"

Kolesterol tinggi adalah faktor risiko yang signifikan untuk penyakit jantung koroner dan penyebab serangan jantung.

Penumpukan kolesterol adalah bagian dari proses yang mempersempit arteri, yang disebut atherosclerosis.

Pada aterosklerosis, plak terbentuk dan menyebabkan pembatasan aliran darah.

Baca Juga: Meski Tidak Ada Gejala Kolesterol Tinggi Secara Spesifik, Namun Risiko Akibatnya yang Harus Diwaspadai