Find Us On Social Media :

Hati-hati, Inilah 25 Password yang Paling Mudah Dibobol

By Ade Sulaeman, Rabu, 4 April 2018 | 09:15 WIB

Intisari-Online.com - Password atau PIN (personal identification number) kini semakin akrab dengan kehidupan kita sehari-hari.

Hampir di setiap interaksi kita dengan teknologi membutuhkan kata kunci.

Setiap orang tentunya memiliki alasan masing-masing akan password yang dipilihnya.

Namun, terkadang password yang dipilih tersebut terlalu umum dan gampang ditebak.

(Baca juga: Bukan Bawaan Lahir, 10 Foto Ini Buktikan bahwa Cantik dan Tampan adalah Sebuah Proses)

SplashData, perusahaan pembuat software untuk mengamankan password, baru-baru ini merilis daftar password yang paling sering digunakan masyarakat.

Dikutip dari Recode, tiap tahunnya SplashData membuat daftar password yang mudah dibobol tersebut.

Password itu dikumpulkan oleh SplashData dari klien mereka yang akunnya dibobol peretas.

Lalu apa password yang paling banyak ditebak sepanjang 2013? Jawabnya adalah "123456."

(Baca juga: Penting! Ini Dia 5 Trik Mengisi Ulang Baterai Ponsel dengan Cepat, Tak Perlu Lama-lama Lagi Menunggu)

Password ini pada tahun 2012 yang lalu berada di urutan kedua, namun pada 2013 menjadi password terburuk yang digunakan dan mudah ditebak.

Kata "password" yang tahun lalu berada di peringkat satu kini turun satu tingkat menjadi peringkat dua.

Password lain yang populer digunakan user antara lain, "qwerty," "abc123," "iloveyou," dan sebagainya.