Find Us On Social Media :

Pantas Banyak yang Tumbuh Cerdas, Ini Rahasia Sistem Pendidikan di China yang Bisa Kita Tiru!

By Aulia Dian Permata, Sabtu, 31 Maret 2018 | 19:00 WIB

Intisari-Online.com - Banyak sekali orang-orang asal negara China yang sukses di bidang ilmu eksak maupun bisnis.

Coba lihat Jack Ma, pengusaha sukses dan Eric Chen, yang berhasil memenangkan penghargaan Google Science Fair di usia 17 tahun.

Kecerdasan anak-anak China di bidang eksak dan matematika sudah sangat terkenal di dunia.

Dilansir dari Brightside, beginilah sistem pendidikan di China yang sukses mencetak banyak anak-anak cerdas.

(Baca Juga: Sering Terganggu dengan Mobil Tetangga yang di Parkir di Depan Rumah? Ini Jalur Hukum yang Bisa Anda Tempuh!)

(Baca Juga: Katanya Indonesia Butuh Vladimir Putin, Presiden yang Punya 700 Mobil, 43 Pesawat, Bahkan Toiletnya Dari Emas)

1. Istirahat makan siang

Makan siang biasanya disediakan di kantin sekolah dengan kualitas makanan yang baik dan lengkap.

Setelah makan siang, beberapa sekolah punya program tidur siang.

Tidur siang singkat dipercaya akan menambah produktivitas saat bekerja dan belajar.

2. Sangat menghormati guru

Murid di China tidak pernah sekalipun berani membantah atau bertingkah tidak sopan terhadap gurunya.

Mereka benar-benar menganggap guru sama mulianya dengan orangtua mereka sendiri.