Find Us On Social Media :

Cara Cepat Atasi Komedo dengan Bahan Alami, Pakai Kulit Jeruk hingga Bawang Putih!

By Tatik Ariyani, Selasa, 28 Januari 2020 | 13:00 WIB

Cara Membersihkan Komedo Hitam dengan Bahan Alami

6. Aspirin

Aspirin mampu mengatur produksi minyak wajah untuk mengurangi komedo dan jerawat.

Cara menggunakan:

- Haluskan beberapa tablet aspirin dan basahi dengan air.

- Gosokkan ke komedo dan diamkan selama 20 menit.

- Bilas dengan air dan gunakan 2 atau 3 kali seminggu.

7. Lidah buaya

Gel lidah buaya memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi yang dapat membnatu mendisinfeksi kulit untuk menghilangkan bakteri yang menginfeksi pori-pori.

Ada beberapa penelitian ilmiah yang menunjukkan efektivitas lidah buaya dalam menghilangkan komedo.

Para peneliti telah membuktikan bahwa dengan mengaplikasikannya ke wajah mampu membantu mengatasi jerawat dan komedo serta mengurangi penumpukan sebum dan sel kulit mati.

Cara menggunakan:

- Ambil gel lidah buaya dan gosokkan ke seluruh wajah.

- Diamkan selama 20 menit dan bilas.

- Gunakan setiap hari, sebaiknya sebelum tidur.

Baca Juga: Punya Harta 37 Kali Lebih Besar dari Orang Terkaya di Dunia, Sang Raja Diraja dari Tangerang Ini Sesumbar akan Lantik Seluruh Presiden dan Raja di Muka Bumi, Ini Sumber 'Kekayaannya'

8. Bawang putih

Bawang putih mengandung belerang yang membantu mencegah jerawat dan komedo.

Khasiatnya mencegah menumpukan bakteri dan mendorong regenerasi sel.

Cara menggunakan:

- Hancurkan bawang putih mentah dan gosokkan ke area yang bermasalah di wajah Anda.

- Diamkan 10 menit dan bilas dengan air.

- Diamkan 10 menit dan bilas dengan air.

- Gunakan 2 atau 3 kali seminggu.