Mengeluh Alami Sakit pada Ginjalnya, Wanita Ini Malah Tertawa dan Menawarkan Ginjalnya Setelah Dokter Memberi Tahunya Hal Ini

Tatik Ariyani

Penulis

Dia mengalami sakit punggung, dan setelah resonansi magnetik, dokter menemukan kejanggalan pada ginjal Li.

Intisari-Online.com - Ginjal merupakan bagian tubuh manusia yang memiliki harga fantastis.

Maka sangat dianjurkan untuk merawat ginjal kita, karena organ ini berperan sangat vital bagi tubuh manusia.

Jangan sampai membuatnya bermasalah atau mengalami kerusakan pada organ ini karena jika sampai hal itu terjadi, biaya kesehatannya sangat mahal.

Bahkan, karena saking mahalnya dan sedikit pendonornya, organ manusia ini sering berakhir di pasar gelap karena harganya yang mahal.

Baca Juga: Kasus Balita Tersiram 9 Liter Air Mendidih Saat Ibunya Masak Sambil Lakukan Video Call, Ini yang Harus Dilakukan untuk Menangani Luka Siraman Air Panas

Nah, berbicara mengenai ginjal, baru-baru ini ada sebuah kisah aneh yang dialami oleh seorang wanita asal Jinagxi Xinyu Tiongkok.

Menurut Bastille Post pada Sabtu (9/11/19) wanita bernama Li ini pergi ke rumah sakit untuk melakukan perawatan.

Dia mengalami sakit punggung, dan setelah resonansi magnetik, dokter menemukan kejanggalan pada ginjal Li.

Pada saat itu, dokter mengira Li memiliki masalah berkaitan dengan kesehatan ginjalnya, namun justru sebaliknya dokter justru menemukan fakta mengejutkan.

Baca Juga: Ibunya Memasak Sambil Video Call, Balita Ini Terguyur 9 Liter Air Panas hingga Alami Syok Toksik

Dokter Guo Jun yang memeriksa Li mengatakan bahwa Li memiliki tiga ginjal.

Bagian kanan ada dua ginjal, bagian bawan dari atas sisi kanan ureternya. Sedangkan sisi kirinya ginjalnya normal hanya satu.

Menurut keterangan memiliki tiga ginjal adalah kondisi yang teramat sangat jarang, dan hanya terjadi pada sekitar 1/1500 orang.

Mengetahui situasi ini Li sendiri cukup tenang dan berita ini merupakan sebuah kabar yang baik.

Baca Juga: Pertempuran 10 November 1945, Ini 7 Jejak Sejarah Perjuangan Pahlawan 74 Tahun Silam

Bahkan dia tertawa setelah memecahkan misteri kelainan fisiknya selama bertahun-tahun sambil tertawa Li mengatakan, "Siapa yang mau ginjal saya, saya akan donasi."

Akibat memiliki tiga ginjal, Li sering mengalami gejala seperti buang air kecil berulang, jika tidak bangun pagi dia akan nyeri punggung.

Dia terbangun lima atau enam jam sehari ketika tidur, awalnya dia mengira karena faktor usia.

Rupanya hal itu disebabkan ginjal lebih.Dalam keadaan normal, dokter akan merekomendasikan pasien untuk perawatan konservatif.

Baca Juga: Bukti Selalu Ada Hikmah di Balik Musibah, Warga yang Terkena Banjir Ini Tiba-tiba Mendadak Kaya

Selain itu, dokter juga merekomendasikan massa untuk mengembangkan kebiasaan pemeriksaan fisik secara teratur, yang dapat memiliki pemahaman dinamis tentang tubuh mereka.

Artikel Terkait