Find Us On Social Media :

Seorang Wanita Bagikan Cerita di Balik Foto 'Sempurna' di Media Sosial Tentang Ibu Muda dan Anak Perempuannya di Kolam Renang

By Nieko Octavi Septiana, Selasa, 5 November 2019 | 11:00 WIB

(Ilustrasi) seorang ibu bagikan kenyataan di balik postingan 'sempurna' media sosial ibu dan anak di kolam renang

Intisari-Online.com - Zaman serba digital seperti sekarang, kemunculan media sosial membawa berbagai dampak positif.

Media sosial bisa dijadikan alat untuk mencari berbagai informasi seperti berita terbaru ataupun lowongan kerja, bahkan bisa dijadikan ladang penghasilan.

Meski begitu tak sedikit pula yang menggunakan media sosial sebagai sarana untuk 'pamer'.

Berbagai foto sempurna dipajang di media sosial dengan harapan mendapat ribuan like.

Baca Juga: BERITA POPULAR: Kisah Wanita Lulusan S2 yang Nikahi Supir Truk Hingga Wanita yang Buta Setelah Tato Bola Matanya Jadi Biru

Namun sekali lagi, media sosial belum tentu bisa dijadikan sebagai refleksi dari kehidupan nyata.

Bahkan media sosial dapat menjadi sesuatu yang merusak ketika kita menilai hidup sendiri untuk dibandingkan dengan orang-orang di media sosial yang kita lihat secara online.

Sadar akan kenyataan ini, seorang wanita membagikan pengalamannya di Facebook, menjelaskan mengapa kita tidak harus percaya semua yang kita ligat di feed media sosial kita.

Melansir Mirror, Sabtu (1/11/2019), wanita tersebut mengungkap kenyataan mengenai kisah di balik foto-foto sempurna di media sosial.

Menurutnya, kenyataan itu dia lihat dari seorang ibu dan anak perempuannya yang berfoto di sebuah kolam renang.

Jen, wanita yang memposting kisah itu, setelah masuk ke kolam renang menyaksikan seorang ibu muda dan putrinya masuk mengenakan pakaian renang yang indah.

Anak perempuan itu menunggu dengan sabar ketika ibunya menghabiskan beberapa menit di telepon, sebelum dia melanjutkan untuk menyebarkan mainan kolam renang dan tabir surya mereka pada handuk yang serasi.

Baca Juga: Kisah Jujun Junaedi, Buruh Bengkel Asal Sukabumi yang Rakit Helikopter di Halaman Rumahnya Karena Bosan Lihat Kemacetan