Find Us On Social Media :

Jadi Camilan Favorit, Padahal Jika Dikonsumsi Lebih dari 6 Potong Saja Picu Risiko Mematikan, untung Masih Ada Cara 'Mengakalinya'

By Nieko Octavi Septiana, Jumat, 25 Oktober 2019 | 18:30 WIB

Ilustrasi kentang goreng

Intisari-Online.com - Praktis dan rasanya lezat, kentang goreng menjadi camilan favorit hampir setiap orang.

Biasanya, untuk sekali makan, orang akan menghabiskan satu porsi kentang goreng yang terdiri dari belasan bahkan puluhan potong kentang goreng.

Namun siapa sangka jika kita makan kentang goreng lebih dari enam potong saja bisa memicu risiko kesehatan mengerikan.

Penting diketahui, berita kentang goreng ini heboh setelah investigasi CNN.

Baca Juga: Puluhan Orang jadi Korban, Wabah DBD Landa Cianjur: Waspada! Gejala DBD Kini Sudah Tak Ada Lagi Bintik Merah di Kulit

CNN melaporkan, peneliti mengamati 4.440 orang berusia 45-79 tahun dan menemukan bahwa lebih dari delapan tahun, mereka yang makan kentang goreng dan keripik kentang dua atau lebih kali seminggu memiliki risiko dua kali lipat kematian dini daripada mereka yang tidak makan. kentang goreng,

Hal ini pun diulas oleh WebMD, sebuah studi baru mengaitkan makan kentang goreng dengan peningkatan risiko kematian dini.

Meski begitu penelitian American Journal of Clinical Nutrition tidak membuktikan hubungan langsung antara makan kentang goreng dan kematian dini.

"Kami percaya bahwa minyak goreng, kaya lemak trans, adalah faktor penting dalam menjelaskan kematian pada mereka yang makan lebih banyak kentang," kata penulis utama Nicola Veronese, seorang ilmuwan di Dewan Riset Nasional di Padova, Italia.

Baca Juga: Sekarang Jadi Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto Ternyata Pernah Sekolahkan 35 Perwira ke Luar Negeri Pakai Duit Pribadi