Find Us On Social Media :

Jonghyun SHINee, Sulli, dan Orang Lain yang Kehilangan Harapan Buktikan Bahwa Penyakit Mental Tak Boleh Disepelekan

By Mentari DP, Selasa, 15 Oktober 2019 | 08:15 WIB

Sulli, mantan anggota girlgroup f(x) dan seorang aktris, ditemukan tewas bunuh diri.

Intisari-Online.com - Kabar duka datang dari dunia K-Pop.

Sulli, mantan anggota girlgroup f(x) dan seorang aktris, ditemukan tewas pada Senin (14/10/2019) di rumahnya pada pukul 15.20 waktu setempat.

Dilaporkan Yonhap, salah satu media di Korea Selatan, Sulli ditemukan tidak bernyawa di lantai 2 rumahnya di Seongnam, Korea Selatan oleh managernya.

Kepolisian Korea Selatan sendiri sudah mengonfirmasi bahwa Choi Jin-ri, nama lengkap Sulli, meninggal dunia karena bunuh diri.

Baca Juga: Jenderal Polisi Hoegeng Iman Santosa, Jenderal yang Jujur dan Berani Hingga Akhir Hayatnya

Dilaporkan Sulli melakukan aksi gantung diri.

SM Entertainment, selaku agensi yang menaungi Sulli, juga telah memberikan pernyataan resmi.

SM membenarkan bahwa mantan personel girlband f(x) meninggal dunia dan menyampaikan duka cita mereka.

Kabar kematian Sulli langsung menghebohkan seluruh penggemar K-Pop. 

Nama Sulli sendiri langsung menjadi trending topic nomor 1 worldwide dan seluruh penggemar memberikan belasungkawa sedalam-dalamnya kepada keluarga, teman, dan penggemar Sulli.

Sebelum mengakhiri hidupnya, Sulli dikenal sebagai seorang idol dan aktris. Dia dikenal karena kecantikannya dan kebaikan hatinya.

Namun memang beberapa tahun terakhir ini, Sulli mengaku mengalami masalah kesehatan mental.

Bahkan sejak kecil ia memang memiliki kecenderungan mengalami perasaan depresi.

Ada beberapa hal yang membuatnya merasa depresi dan tertekan.

Pertama, dia sering mendapat komen negatif dari media sosial. Tentang caranya berpakaian atau sikapnya.

Baca Juga: Hasil Visum Jadi Bukti Bidan dan Dokter Ini Selingkuh, Begini Penjelasan Lengkap Tentang Laporan Visum di Indonesia