Seorang Ibu Meninggal Setelah Selamatkan Putranya dari Cengkeraman Sang Ayah yang Mencoba Membunuhnya di Sungai

Tatik Ariyani

Penulis

Seorang wanita melompat ke sungai Niagara. Ia diduga melompat dalam upaya untuk menyelamatkan putranya dari ayahnya yang diduga akan membunuhnya.

Intisari-Online.com -Seorang wanita melompat ke Sungai Niagara. Ia diduga melompat dalam upaya untuk menyelamatkan putranya dari ayahnya yang diduga akan membunuhnya.

Sayangnya, wanita itu meninggal setelahnya.

Fort Erie (29), ibu dari dua anak, yang belum diidentifikasi secara resmi, dilaporkan mengejar ayah putranya pada Jumat malam, seperti dilansir dari Mirror, Senin (23/9/2019).

Erie dilaporkan saat itu mencengkeram bocah lima tahun itu sebelum menyelam ke sungai bersamanya.

Baca Juga: Bikin Wangi, Tapi Hindari Semprotkan Parfum di 5 Bagian Tubuh Ini

Dikatakan bahwa Erie melompat ke air untuk menyelamatkan putranya yang berusia lima tahun, dari Joshawa Raymond Douglas Brooks (28).

Tapi ternyata Erie kesulitan untuk menyesuaikan diri di air.

Kemudian seseorang yang berada di dekat tempat itu segera menolongnya.

Meskipun Erie diselamatkan oleh seorang pejalan kaki yang menyelam untuk membantunya itu, Erie meninggal di rumah sakit pada hari Sabtu.

Baca Juga: Aneh, Seorang Wanita Keluarkan Air Mata Kristal hingga 50 Butir Sehari, Dokter pun Sulit Mendiagnosis Kelainan yang Sebenarnya

Mayat, yang diduga milik Brooks, juga ditemukan oleh Kepolisian Regional Niagara di sekitar Dermaga Batubara Tua sekitar pukul 1 siang pada hari Sabtu.

Putranya selamat dan sekarang kembali bersama keluarganya.

Bob Steckley-lah, pria yang sama yang mencoba menyelamatkan ibunya, yang membawa anak tersebut ke tempat yang aman.

Baca Juga: Jambi Digegerkan Fenomena Langit Merah, Ini 3 Fenomena Aneh Lainnya yang Pernah Terjadi, Termasuk Bola Api yang Terbang, Simak Penjelasannya!

Saksi mata di tempat kejadian melaporkan bocah itu berteriak minta tolong sementara ayahnya menahannya ketika dia menuju ke sungai dan melompati tembok pembatas.

Steckley berada di jalan masuk ketika dia mendengar keributan dan berlari menuju garis pantai dengan membawa beberapa jaket penyelamat.

Mengenang kembali penampilan bocah itu saat kejadian, Steckley mengatakan kepada iHeart Radio, "Matanya besar ketika aku datang ke arahnya. Dia mulai tenggelam, memercik."

Brooks dikenal polisi sebelum insiden pada Jumat malam.

"Investigasi ini belum berakhir, masih ada banyak 'mengapa' untuk memilah," kata Gavin, outlet berita Canadia The Star melaporkan.

Baca Juga: Bayi 'Ajaib' yang Dinantikan Orangtuanya Setelah 6 Kali Keguguran Tewas Karena Kecerobohan Babysitter-nya, 'Aku Tidak Mengharapkan Rasa Sakit Ini'

Artikel Terkait