Find Us On Social Media :

Insyaf dan Mengaku Malu, Pencuri Ini Kembalikan Barang Curian Bahkan Beri Bonus Uang Rp3 juta

By Muflika Nur Fuaddah, Minggu, 15 September 2019 | 18:15 WIB

Insyaf dan Mengaku Malu, Pencuri Ini Kembalikan Barang Curian Bahkan Beri Bonus Uang Rp3 juta

Intisari-Online.com - Seorang pencuri nampaknya malu karena perbuatannya, yakni merusak peringatan D-Day di Bristol, pada Senin, (2/9/2019) lalu.

Dilansir dari Ladbible, Kamis (12/9/2019), pencuri telah mengembalikan satu dari lima plakat yang dicuri, bersama dengan surat permintaan maaf dan uang Rp3 juta.

Setiap plakat kuningan, yang bertuliskan nama pendaratan pantai Normandia yang terkenal - Sword, Juno, Gold, Omaha dan Utah telah dicuri.

Plakat-plakat peringatan itu baru diluncurkan tiga bulan sebelumnya untuk memperingati 75 tahun operasi militer ikonik D-Day.

Baca Juga: Cerita Mahasiswa Indonesia Tak Sengaja Pernah Bertemu BJ Habibie Saat Beli Mi Instan di Jerman, Mengaku Ucapan Eyang Membuatnya Langsung Tak Bisa Berkata-kata

Tetapi dalam waktu satu minggu, pencuri itu tampaknya terketuk hati nuraninya dan mengembalikan salah satu plakat.

Tak hanya itu, dia juga menulis surat permintaan maaf dan bonus uang Rp3 juta.

Dalam surat permintaan maaf itu, si pencuri yang tidak diketahui identitasnya mengatakan bahwa dirinya 'malu dan kaget' oleh tindakannya sendiri saat mabuk.

Baca Juga: Pria 52 Tahun Mengeluh Sakit Perut yang Sangat Mencekam, Dokter Temukan Tumor yang Sangat Besar dan Merasa 'Senang'