Penulis
Intisari-Online.com - Pernahkan Anda berpikir mengapa manusia memiliki dua lubang pada hidungnya?
Dari dua lubang hidung, satu berada di kiri dan satunya lagi di kanan.
Melalui kedua lubang hidung inilah kita bisa bernapas.
Kedua lubang hidung ini memang kesannya memiliki tugas yang sama.
Tahukah Anda, Ternyata fungsi lubang hidung kanan dan kiri itu berbeda, lo!
Baca Juga : Merasa Dapat Ancaman dari Iran, AS Kerahkan Pesawat Bomber B-52 ke Teluk Persia, Qatar
Fungsi Masing-Masing Lubang Hidung
Ternyata kedua lubang hidung memiliki manfaat yang berbeda saat digunakan untuk bernapas.
Lubang hidung kiri dan kanan bekerja masing-masing dan ini dapat memengaruhi kimia tubuh dengan cara yang berbeda.
Lubang hidung kanan dianggap seperti matahari yang bersifat panas.
Ini karena fungsinya untuk mengeluarkan udara panas dari dalam tubuh sehingga dapat mengingkatkan pengeluaran zat (sekresi) asam.
Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!
Sedangkan lubang kiri berkarakter dingin dan dianggap seperti bulan karena fungsinya mengeluarkan udara dingin dan mengingkatkan pengeluaran alkali yang bersifat basa.
Bernapas melalui lubang hidung kiri memengaruhi aktivitas otak kanan.
Begitu juga sebaliknya, bernapas melalui lubang kanan, memengaruhi aktivitas otak kiri.
Mengatur Pernapasan untuk Menyembuhkan Penyakit
Beberapa penyakit dapat disembuhkan dengan mengatur pernapasan melalui lubang hidung sebelah kiri atau kanan.
Misalnya, bernapas lebih banyak menggunakan lubang hidung kanan dapat meredakan sakit kepala, membantu menyembuhkan gangguang pencernaan, dan meringankan susah buang air besar.
Sedangkan bernapas lebih banyak menggunakan lubang hidung kiri dapat menghilangkan stres.
Untuk mengatasi susah tidur atau insomnia, caranya adalah dengan berbaring ke arah kanan dan bernapas dengan lubang hidung kiri.
Lubang kanan dapat ditutup sementara selama 25 sampai 30 menit. (Bobo.id/Yomi Hanna)
Artikel ini telah tayang di Bobo.id dengan judul Lubang Hidung Kiri dan Kanan Punya Fungsi Berbeda, lo! Ini Fungsinya.