Find Us On Social Media :

Jemaahnya Wudu Pakai Air Panas Gunung, Inilah Masjid Ishlas di Desa Terindah Dunia, Sumatera Barat

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 9 Mei 2019 | 09:00 WIB

 

Intisari-Online.com - Dinilai sebagai satu desa terindah di dunia, Nagari Pariangan yang berada di Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) memang simpan keindahan tersendiri.

Seakan melengkapi keindahan, di sana berdiri sebuah masjid, yang bernama Masjid Ishlah.

Lokasi masjid sendiri berada pada jarak sekitar 6 km dari Kota Batusangkar.

Tokoh masyarakat setempat, Datuak Mangkuto (85) mengatakan, Masjid Ishlah adalah masjid yang didirikan tahun 1991 dan merupakan pengganti Masjid Tuo Pariangan.

Baca Juga : Eli, Setia Menjaga Menara Perbatasan Indonesia-Australia Meski Tak Pernah Diberi Upah: 'Biarlah Saya Bertahan Apa Adanya'

"Masjid yang lama sudah dibongkar, masjid itu baru didirkan tahun 90-an," katanya pada TribunPadang.com, Selasa (7/5/2019).

Datuak Mangkuto melanjutkan, Masjid Tuo Pariangan dibongkar karena sudah lapuk dan dimakan usia.

Masjid Ishlah sendiri memiliki bentuk arsitektur atap bertingkat dengan ukuran yang berbeda.

"Di masjid tersebut ada air panas dari lama. Air panas tersebut berada di bawah kandang-kandang (lantai dasar) masjid," lanjutnya.

Baca Juga : Kasus Ibu Beri Pil KB Kepada 2 Anaknya Setelah Diperkosa Ayahnya: Ini Bahaya Pil KB Bagi Remaja Perempuan