Find Us On Social Media :

Jadi, Berapa Lamakah Waktu Ideal dalam Menggunakan Ponsel agar Tak Bahayakan Kesehatan?

By Katharina Tatik, Jumat, 29 Maret 2019 | 06:00 WIB

Ilustrasi-Seorang wanita begadang sambil main ponsel.

Intisari-Online.com – Tak bisa dipungkiri bahwa ponsel sekarang sudah menjadi barang yang melekat di keseharian kita.

Sejak bangun tidur hingga mau tidur lagi, rasanya mata dan tangan kita tidak lepas dari ponsel.

Sebenarnya, berapa lama durasi pemakaian ponsel yang aman untuk kesehatan?

Baca Juga : Sering Begadang Sambil Main Ponsel, Inilah 4 Perubahan yang Mungkin Akan Terjadi pada Tubuh Anda

Sekretaris Jenderal Asosiasi Internet of Things Indonesia Digital Society, Fita Maulani menyebutkan, Riset International Data Corporation (IDC) di 2018 menunjukan 80 persen pengguna ponsel pintar bahkan mengecek layar ponsel dalam waktu lima menit setelah bangun.

Sementara data olahan Asosiasi Pengguna Jasa dan Internet Indonesia (APJII) selama 2012-2018 juga menunjukkan, pengguna internet Indonesia terus bertambah. Kenaikan tertinggi terjadi pada 2014 ketika layanan 4G masuk ke Indonesia. Angkanya mencapai 50,6 persen.

Setelahnya, kenaikan mencapai rata-rata 8-10 persen per tahun. Hingga data terakhir menunjukkan, 143,26 juta (54,7 persen) dari total populasi Indonesia (262 juta) menggunakan internet. 50,8 persen masyarakat mengakses internet menggunakan smartphone atau tablet.

Baca Juga : Makin Canggih, Kini Ponsel Pintar Bisa Bantu Diagnosa Penyakit di Daerah Terpencil