Penulis
Intisari-Online.com – Kasus challenge atau tantangan yang memakan korban kembali terjadi.
Kali ini challenge tersebut adalah memakan cookies sebanyak mungkin dan melihat berapa banyak cookies yang bisa muat di mulut seseorang.
Korbannya adalah seorang ibu muda bernama Bethan Gaskin (24).
Dilansir dari metro.co.uk pada Minggu (23/3/2019), Gaskin diketahui oleh keluarganya melakukan challenge dengan melihat berapa banyak Jaffa Cakes, sebuah jenis cookies, yang bisa dia masukkan ke dalam mulutnya.
Baca Juga : Orang Tertua di Dunia yang Berusia 116 Tahun Ungkap Rahasia Hidupnya yang Panjang dan Bahagia
Sang ibu, Michele (52), melihat putrinya melakukan challenge tersebut.
“Dia memakan banyak cookies dan pipinya pun mengembung. Layaknya hamster,” ucap Michelle.
“Tiba-tiba, dia berlari ke toilet. Kami mengira dia akan memuntahkannya.”
Namun Michelle baru menyadari bahwa putrinya sangat lama berada di toilet. Karena khawatir, dia pun mencari Gaskin ke toilet.
Siapa sangka, dia menemukan putrinya terjatuh. Seperti tertidur. Namun ia tahu putrinya pingsan.
Dengan cepat, Michelle menelpon ambulans dan meminta pertolongan. Ketika sampai, tim medis langsung melakukan CPR dan membawanya ke rumah sakit.
“Dalam hatiku, aku tahu kami telah kehilangannya sebelum mereka memasukkannya ke ambulans. Sebab terlalu banyak waktu terbuang,” cerita Michelle sedih.
Baca Juga : Ketika Polisi Thailand yang Kelebihan Berat Badan Dikirim ke Kamp 'Penghancuran Perut Buncit'
Gaskin dibawa ke rumah sakit karena ia pingsan dan berhenti bernapas.
Menurut dokter, ada beberapa cookies yang bersarang di tenggorokannya dan membuat oksigen tak bisa masuk.
Bisa dibilang ia tersedak cookies.
Belum lagi fakta, Gaskin menderita serangan jantung dan lima hari kemudian, tepatnya pada 27 Februari, Gaskin meninggal dunia di rumah sakit di Peterborough.
Kematian putrinya membuat Michelle memperingatkan orang lain tentang bahaya tantangan makanan dan tantangan lainnya.
“Begitu banyak orang mengatakan bahwa mereka memainkan permainan yang sama dengan marshmallow misalnya.”
“Contoh, bibi saya yang berusia 90 tahun mengatakan dia melakukannya dengan Maltesers (coklat berbentuk bulat).”
“Namun saya peringatkan Anda semua untuk tidak melakukannya. Jangan sampai Anda mengalami apa yang saya dan keluarga saya alami.”
“Kami tidak ingin hal yang sama terjadi pada orang lain,” terang Michelle.
Menurut Michelle, salah satu momen memilukan yang harus ia dan keluarganya lalui karena challenge mematikan ini adalah mereka harus mengatakan kepada putri Bethan yang berusia tiga tahun tentang kematian ibunya.
"Kami baru saja memberitahunya bahwa mommynya sudah menjadi malaikat di surga sekarang,” kata Joe (57, ayah Bethan.
"Hal yang paling sulit di mana kita harus mengucapkan selamat tinggal kepada orang yang kita cintai,” tutupnya.
Baca Juga : Singapura, Paris, dan Hong Kong Jadi Kota Termahal di Dunia, Biaya Potong Rambut Capai Rp1,3 Juta!