Find Us On Social Media :

Kini Harganya Lebih Mahal daripada Ayam Potong, Rupanya Jengkol Miliki Khasiat Luar Biasa Bagi Kesehatan

By Afif Khoirul M, Kamis, 21 Maret 2019 | 11:00 WIB

Intisari-online.com - Bagi masyarakat Indonesia, mungkin sudah tidak asing lagi dengan makananan bernama jengkol.

Makanan ini memiliki ciri khas dengan baunya yang tajam dan menyengat hidung.

Meski demikian makanan ini cukup populer dan banyak digemari, oleh banyak kalangan mulai dari orang biasa hingga artis.

Bagi sebagian orang yang menyukainya, termasuk beberapa artis tanah air, jika sudah dimasak dan dijadikan makanan dengan sambal bajak, jengkol rasanya luar biasa dan bikin nagih.

Baca Juga : Beli Kawat Gigi Murah dari Olshop, Wanita Ini Alami Demam Tinggi Hingga Bibir Jadi Bengkak

Mungkin karena banyak yang menyukainya, kini harga jengkol yang sudah semakin langka, sudah lebih mahal dibanding harga ayam potong.

Berbicara mengenai jengkol, Indonesia pernah heboh dengan pesan berantai di WhatsApp mengenai manfaat jengkol yang ampuh bunuh sel kanker.