Find Us On Social Media :

Merasakan Kehangatan Saat Tidur, Siapa Sangka Pria Ini Ternyata Satu Kasur Dengan Seekor Cheetah

By Afif Khoirul M, Senin, 4 Maret 2019 | 10:30 WIB

Dia hanya membawa peralatan ringan seadanya, tenda tipis, seprai dan selimut, meski dikatakan pada malam itu udara terasa sangat dingin.

Jadi Dolph mengaku merasakan kedinginan saat dia tidur di tendanya.

Baca Juga : 'Mengasingan Diri' Selama 40 Tahun di Sebuah Pulau, Pria Ini Tanam 16.000 Pohon Hingga Jadi Taman Nasional

Tak lupa, ia juga memasang kamera pada atas tendanya, supaya dia bisa melihat apapun yang terjadi di dalam tendanya saat sedang tidur.

Hingga akhirnya, setelah beberapa saat Dolph tidur, dia merasakan rasa hangat di sekitar tubuhnya.

Saat dia membuka mata, ternyata ada seekor cheetah kecil yang numpang tidur di tendanya.

Nah, ketika Anda berada cukup dekat dengan cheetah pasti Anda akan ketakutan, khawatir dan merasa gugup karena itu bisa membahayakan diri Anda.

Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur

Namun, tidak dengan Dolph, dia berusaha tenang dan pura-pura tidur sedangkan cheetah ini juga tetap tenang dan tidur di ranjang bersama Dolph.

Sebelumnya, memang Dolph bekerja sebagai sukarelawan selama hampir 5 tahun di taman konservasi tersebut.

Jadi dia tahu betul, bagaimana perilaku cheetah ini. Selain itu, hewan-hewan di sana sebagian besar tumbuh di bawah asuhannya.

Oleh karena itu, bisa dikatakan mereka tidak akan menyakiti Dolph.

Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!

Bahkan dalam sebuah rekaman, Dolph juga menggunakan hewan pelari cepat ini sebagai bantal dan menurutnya itu sangat hangat.

Namun, Dolph juga memperingatkan jika Anda bertemu dengan binatang seperti ini, pastikan Anda tetap waspada, dan menghadapinya perlahan-lahan dan mundur.

Jika Anda membalikkan badan dan berlari, ada kemungkinan Anda justru memotivasi mereka untuk memburu Anda.