Find Us On Social Media :

Teh Ginseng: Tingkatkan Kesehatan Seksual dan 6 Manfaat Luar Biasa Lainnya

By Muflika Nur Fuaddah, Minggu, 3 Maret 2019 | 11:00 WIB

Intisari-Online.com - Teh ginseng terbuat dari akar ginseng, bersama dengan buah jujube dan kacang chestnut Korea.

Dari bahan-bahan itu kemudian direbus selama beberapa jam dengan api kecil untuk mendapatkan teh ginseng herbal.

Ada dua jenis ginseng - Asia (dari Cina dan Korea) dan akar ginseng Amerika.

Ginseng Korea atau Asia adalah varietas yang lebih hangat, sedangkan ginseng Amerika bersifat mendinginkan.

Baca Juga : Ubasute, Tradisi Membuang Orangtua di Hutan Akan Dihidupkan Kembali?

Sementara ginseng Amerika dikatakan aman untuk dikonsumsi dalam jangka waktu yang lebih lama, ginseng Korea tidak boleh dikonsumsi setiap hari untuk jangka waktu yang lama.

Berikut beberapa cara minum teh ginseng yang bermanfaat bagi Anda:

1. Penurunan Berat Badan

Teh ginseng dapat membantu penurunan berat badan, karena dikenal sebagai penekan nafsu makan alami, menurut buku 'The Miracle of Herbs and Spices' oleh Dr. Bahram Tadayyon.

Baca Juga : Pria Banyumas Ditangkap karena Tanam Ganja Demi Obati Ibunya: Ingatkan Kasus Fidelis dengan Nota Pembelaanya yang Menyentuh

Namun, hanya minum teh ini saja tidak dapat membantu Anda menurunkan berat badan dan harus disertai dengan olahraga teratur serta diet sehat.

2. Kontrol Hipertensi

Minum teh ginseng dikatakan sebagai obat alami untuk mengendalikan hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Beberapa uji klinis pada pasien tekanan darah tinggi membuktikan bahwa konsumsi teh ginseng dapat menurunkan tekanan darah secara teratur.

Baca Juga : Cek Tangan Anda Apakah Memiliki Tanda X yang Langka Ini? Inilah Arti Tanda Tersebut