Find Us On Social Media :

Selalu Muntah, Pria Ini Tidak Pernah Makan Makanan Padat Selama 6 Tahun hingga Tubuhnya Kurus Kering, Kenapa?

By Tatik Ariyani, Jumat, 8 Februari 2019 | 16:00 WIB

 

Intisari-Online.com - Seorang pria mengatakan dirinya selalu muntah setiap kali dia mengonsumsi makanan padat.

Pria itu adalah Lee Baker (45) dari Margate, Kent yang menderita gastroparesis.

Penyakit itu memengaruhi gerakan normal otot-otot di perut, sehingga mencegahnya mengosongkannya dengan benar.

Karena kondisi tersebut, dia tidak bisa makan makanan padat selama enam tahun terakhir dan terlihat seperti kerangka yang dilapisi kulit.

Baca Juga : Presiden Brazil Menderita Pneumonia, Waspadai 7 Gejalanya dari Batuk hingga Pusing yang Jarang Disadari

Baker hanya bertahan dengan mengonsumsi 4 milkshake sehari, sehingga dia mengalami malnutrisi, yang membuat berat badan yang awalnya 114 kg menjadi hanya 50 kg.

Dilansir dari Daily Mail, dokter kemudian memasang tabung untuk makanan padanya. Kondisinya pun akhirnya membuat kemajuan baik setelah dipasang alat pacu jantung untuk mengatur pergerakan perutnya.

Baker percaya bahwa gastroparesinya dipicu oleh pengobatan untuk sarkoidosis, suatu kondisi langka yang menyebabkan bercak kecil jaringan merah dan bengkak di organ internal.

Baca Juga : Asal Mula Nama Malioboro di Yogyakarta dari Nama Penjajah Inggris