Find Us On Social Media :

Rumah-rumah Kosong di Jepang Ini Dibagikan Secara Gratis, Anda Tertarik?

By Intisari Online, Senin, 14 Januari 2019 | 18:10 WIB

Intisari-Online.com - Harga properti di Jepang mungkin meningkat, tetapi negara ini juga masih memiliki lebih dari delapan juta rumah yang tidak ditempati.

Beberapa pemilik bahkan memberikannya secara sukarela bagi siapa pun yang ingin menempatinya.

Meskipun rumah-rumah tersebut tidak terdaftar dalam pasar properti, tapi mereka muncul dalam situs daring bernama "akiya banks", mengacu pada istilah Jepang yang berarti "rumah kosong".

Beberapa rumah benar-benar diberikan secara gratis, sementara yang lainnya hanya dijual dengan harga 4 dollar AS.

Baca Juga : Robby Tumewu Meninggal dan Pernah Kena Stroke, Ini 9 Kebiasaan Sepele Pemicu Stroke

Kondisi rumah memang tidak semuanya bagus. Strukturnya mengikuti metode lama dan hanya bisa bertahan 20-30 tahun.

Beberapa di antaranya juga dibangun di tanah miring sehingga tidak sehat secara struktural.

Namun, meskipun diberikan secara gratis, rumah-rumah ini masih kosong tanpa pemilik.

Ada alasan besar di baliknya: yakni karena populasi Jepang yang semakin menurun.

Baca Juga : Surat Eni Yulansari yang Ditinggalkan Sebelum Dia Bunuh Diri Membuat Ibunya Tak Kuasa Menahan Tangis

Menurut peneliti, dalam dua dekade terakhir, Jepang sudah kehilangan 16 juta penduduk.

Saat ini, lebih banyak populasi penduduk tua di Jepang. Artinya, semakin dikit dewasa muda yang membutuhkan rumah.

Apalagi, banyak dari mereka yang menolak untuk berkeluarga.