Find Us On Social Media :

Dipercaya Sembuhkan Luka Bakar, Inilah yang Sebenarnya Terjadi Jika Luka Bakar Diolesi Pasta Gigi

By Afif Khoirul M, Selasa, 8 Januari 2019 | 08:30 WIB

Selain itu, lanjutnya, dapat menghambat keluarnya air dari dalam kulit sehingga menghambat penyembuhan.

Analis kimia analitik Universitas Airlangga, Dr rer nat Ganden Supriyanto MSc, juga ungkap hal serupa.

Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!

Pengobatan luka bakar pada kulit dengan pasta gigi, tuturnya, dapat menyebabkan kulit mengkerut.

"Istilahnya, kulit yang habis terkena luka bakar menjadi tidak halus," jelas Ganden Supriyanto.

Karena, lanjutnya, senyawa dalam pasta gigi sifatnya menyerap air.

"Sehingga air di permukaan kulit terserap dan terjadi dehidrasi lokal," tuturnya.

Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur