Find Us On Social Media :

Tuberkulosis (TB): Faktor Risiko dan 6 Obat Alami untuk Mengatasinya

By Tatik Ariyani, Jumat, 28 Desember 2018 | 17:30 WIB

2. Probiotik

Probiotik menunjukkan efek netralisasi bakteri.

Mereka membantu menghambat pertumbuhan M Tuberkulosis, sehingga membantu melawan TB.

Untuk itu, konsumsi yogurt yang kaya probiotik dalam makanan sehari-hari.

3. Teh hijau

Daun teh mengandung polifenol yang disebut epigallocatechin-3-gallate (EGCG) yang dipercaya dapat menghambat pertumbuhan bakteri M. tuberculosis.

Oleh karena itu, konsumsi teh hijau secara teratur adalah cara terbaik untuk mengobati dan mencegah TBC.

Bahan yang diperlukan untuk mengatasi TB adalah 1 sendok teh daun teh hijau, 1 gelas air, dan madu.

Rebus teh hijau ke dalam satu gelas air, saring, biarkan dingin dan tambahkan madu. Setelah itu segera konsumsi.

4. Bawang putih

Bawang putih dapat menghambat proliferasi bakteri tuberkulosis, dan ini disebabkan oleh sifat antimikroba allicin (senyawa yang ditemukan dalam bawang putih).

Cara mengonsumsinya cukup tambahkan satu atau dua sendok bawang putih cincang ke dalam makanan harian Anda. Bisa juga langsung kunyah bawang putih.

5. Jus jeruk

Jus jeruk dikemas dengan mineral dan vitamin. Ini menunjukkan sifat ekspektoran (menghilangkan batuk) pada individu yang terkena TBC, sehingga membantu segera pulih.

Bahan yang dibutuhkan adalah 2 jeruk, sedikit garam dan madu.

Cara membuatnya adalah campurkan dua dengan sedikit garam, ekstrak jus jeruk dan tambahkan madu. Minum jus jeruk dua kali sehari untuk pemulihan yang lebih cepat.

6. Pisang

TBC dapat membuat Anda secara fisik sangat lemah.

Pisang dikemas dnegan mineral seperti potasium yang dapat secara instan meningkatkan energi dan mempercepat pemulihan.

Baca Juga : Sedih, Bayi Ini Meninggal Setelah Sering Hirup Asap Rokok dari Ayah dan Kakaknya