Find Us On Social Media :

Memiliki Kuku Panjang Memang Lebih Cantik, Tapi Mengapa Kuku Pendek Lebih Baik?

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 5 Desember 2018 | 05:30 WIB

Intisari-Online.com – Mungkin ada ribuan wanita di luar sana yang mengatakan bahwa kuku yang lebih panjang itu lebih gaya dan lebih seksi daripada kuku pendek.

Namun, teori baru mengatakan bahwa kuku yang lebih pendek adalah pilihan yang lebih baik daripada kuku yang lebih panjang.

Ini 7 alasan mengapa kuku yang lebih pendek lebih baik daripada yang lebih panjang, seperti dilansir dari magforwomen.

Mudah dirawat

Baca Juga : Jika Miliki Kuku Bergaris Hitam, Kita Patut Waspada Karena Bisa Jadi Tanda Kanker Ganas

Segera setelah Anda memotong kuku menjadi pendek, maka Anda bisa dengan senang hati mengucapkan selamat tinggal untuk memotong ujung kuku dan menghabiskan hampir setengah gaji untuk produk kuku.

Jadi, jika suatu kali ada teman, dengan kuku panjang, mengeluh betapa sulit mempertahankannya, cukup tempelkan 10 kuku jari di depan wajahnya.