(Video) Anjing-anjing Ini Berjatuhan dari Tebing Beserta Rusa Buruannya

Adrie Saputra

Penulis

Intisari-Online.com- Ini adalah saat-saat yang mengerikan, saat belasan anjing dan rusa terjun bebas dari sisi tebing dalam perburuan di Spanyol.

Pihak Kesejahteraan Hewan telah menghubungi pemburu tak dikenal itu karena perbuatannya yang dianggap tak terpuji.

Ya, pada Minggu (18/11) pemburu itu mengirim belasan anjing-anjingnya untuk ikut dalam perburuan untuk menjebak dan menangkap rusa liar hingga terjatuh di tebing.

Insiden itu terjadi di dekat desa Herreruela di provinsi barat Caceres, Spanyol.

Baca Juga : Seseorang Menemukan Ular Piton 'Perut Kembung', Saat Diselidiki Ini Isi Perutnya!

Dari video yang beredar dapat didengar seseorang yang berteriak-teriak bereaksi terhadap kejadian itu.

Anjing-anjing mulai berjatuhan satu semi persatu hingga pemburu muncul mendekat.

Tak hanya beberapa anjing yang terjatuh ke dasar tebing,rusa liar pun itu juga terjatuh saat mengambil langkah yang mundur-mundur.

Sontak insiden jatuhnya rusa itu pun menimbulkan keras.

Baca Juga : Mulai Hari Ini Paket Data 1 GB Indosat Dijual Rp51, Ini Cara dan Aturan Belinya

Tidak segera jelas apakah ada hewan yang selamat dari kejatuhan itu.

Namun seorang juru bicara Federasi Perburuan Spanyol mengatakan bahwa anjing-anjing itu telah dirawat di tempat kejadian.

Sebelum akhirnya dibawa ke dokter hewan terdekat.

Pablo Iglesias, pemimpin partai sayap-kiri Podemos pun bercuap di Twitter:

"Orang-orang yang bertanggung jawab atas kekejaman ini hanya memiliki satu nama: penjahat."

Baca Juga : Kisah Mengerikan: 2 Juta Orang Dimusnahkan dengan Tujuan Mengembalikan Dunia Modern ke 'Tahun Nol'

"Mari kita akhiri ini dan menghukum mereka yang bersalah," lanjutnya.

Partai politik PACMA singkatan dari bahasa Spanyol yang bergelut dalam bidang perlindungan hewan pun menambahkan:

"Adalah sebuah kekejaman perburuan hingga rusa dan beberapa anjing harus terjatuh di di tepi tebing."

Baca Juga : Nyaris Dipenjara 99 Tahun, Pria Ini Diselamatkan Oleh Foto Selfie-nya, Kok Bisa?

"Sudah waktunya untuk menuntut tanggung jawab dari politisi yang tidak peka terhadap penderitaan dan kehidupan hewan," lanjutnya.

Sementara itu, di tengah kegaduhan yang tengah berlangsung, Federasi Perburuan Spanyol mengatakan bahwa hewan-hewan itu telah mendapat perawatan oleh dokter.

Tak berhenti di situ, Presiden Angel Lopez Maraver menuduh pengkritik telah menggunakan rekaman itu untuk mengkriminalisasikan pemburu dan perburuan.

Baca Juga : Bukannya Bahagia, Wanita dengan Gaun Pengantin Ini Malah Tersiksa Batinnya, Ini Fakta di Baliknya

Artikel Terkait