Find Us On Social Media :

Kisah Riley Moon, Bocah yang Meninggal Dunia Karena Kecelakaan Namun Berhasil Menyelamatkan Banyak Nyawa Lainnya

By Editorial Grid, Senin, 19 Maret 2018 | 15:00 WIB

Intisari-Online.com - Perkenalkan, namanya Riley Moon.

Riley baru saja meninggal dunia, tapi ada hal yang benar-benar menyentuh di balik kematiannya.

Ada anak muda di suatu tempat di Australia yang baru saja meninggalkan rumah sakit dengan jantung yang baru berkat anak bernama Riley.

Di tempat lain, ada bayi yang juga sudah dipulangkan dari perawatan dengan hati yang baru berkat Riley.

(Baca Juga: (Foto) Berhati Emas, Orang-orang Ini Melakukan Apa pun untuk Membantu Orang Lain, Salah Satunya Mendonorkan Ginjalnya)

(Baca Juga: Bakar Daun Salam Dalam Ruangan, 10 Menit Kemudian Anda Merasakan Sensasi yang Berbeda)

Tidak hanya dua orang tersebut, seorang pria paruh baya telah pulang ke rumah dengan ginjal dan pankreas baru berkat Riley.

Lalu, siapakah sebenarnya Riley Moon?

Mengapa dia menyumbangkan organ yang dia miliki untuk orang lain?

Riley berumur 10 tahun dan tinggal bersama keluarganya di Canberra, Australia.

Dia merupakan anak kedua, dengan saudara perempuan 16 bulan lebih tua dan saudara laki-laki 23 bulan lebih muda.

Riley adalah seorang bocah laki-laki yang senang membawa anjing peliharaan keluarganya, Ziggy, untuk berjalan-jalan di sekitar lingkungan sekitar pada pagi hari.

Riley sangat mencintai sepakbola.