Find Us On Social Media :

Tidak Sulit kok untuk Hidup Bahagia, Anda Hanya Perlu Menjauhi 6 Hal Berikut Ini

By Tatik Ariyani, Minggu, 18 Maret 2018 | 16:30 WIB

Intisari-Online.com - Setiap orang memiliki cara yang berbeda untuk menjadi bahagia.

Namun, bagi beberapa orang untuk mendapatkan kebahagiaan adalah hal yang sulit dilakukan.

Sebagai akibatnya, orang yang merasa depresi karena kebahagiaan yang gagal dia miliki.

Dilansir dari Kickvick, ada beberapa hal yang harus dihindari untuk menuju kehidupan yang bahagia:

(Baca juga: )

1. Jangan pedulikan urusan orang lain

Berhentilah melihat apa yang orang lain miliki dan membandingkan kemampuan mereka dengan kita.

Terkadang, seseorang merasa tidak bahagia karena sering membandingkan hidupnya dengan apa yang dimiliki orang lain.

Jadi, lebih baik fokuskan pikiran dan perhatian hanya pada diri sendiri dan jangan mengurusi orang lain.

(Baca juga: )

Terus lakukan apa yang kita yakini benar dan fokus pada sesuatu yang kita kerjakan.

2. Jangan mendengarkan orang lain

Bila seseorang menjadi dirinya sendiri tanpa membandingkan atau bersaing dengan orang lain, setiap orang pasti akan menghormati dirinya.