Find Us On Social Media :

Yakin! 12 Manfaat Lain Pasta Gigi Ini Tidak Pernah Anda Duga Sebelumnya

By Tatik Ariyani, Sabtu, 24 Februari 2018 | 20:30 WIB

Intisari-Online.comPasta gigi selama ini hanya digunakan untuk membersihkan gigi karena fungsi dasarnya memang dimaksudkan untuk itu.

Namun, pasta gigi ternyata memiliki banyak fungsi lain untuk memudahkan pekerjaan.

Berikut adalah berbagai masalah harian yang bisa kita atasi dengan bantuan pasta gigi seperti dilansir dari theorganicremedies.com.

(Baca juga: )

1. Gigitan nyamuk

Gigitan nyamuk membuat benjolan kecil pada kulit, tapi untungnya dengan mengoleskan pasta gigi pada bekas gigitan nyamuk akan mengurangi gatal dan iritasi.

2. Membersihkan noda pewarna pada handuk

Pasta gigi akan membantu kita menghilangkan noda pewarna pada handuk.

(Baca juga: )

3. Mengembalikan warna perak

Produk pembersih perak itu mahal kita kita bisa menggantinya dengan pasta gigi.

Caranya sedikit gosok pasta gigi pada perak untuk membuatnya bersinar dan cerah seperti baru.

4. Menghilangkan jerawat

Oleskan pasta gigi pada jerawat untuk mengobatinya dengan cepat.

(Baca juga: )

5. Membersihkan perabot rumah tangga

Perabot yang baunya susah untuk hilang setelah digunakan untuk wadah makanan atau minuman, kita bisa menghilangkan baunya dengan mengisinya dengan air panas dan menggosoknya dengan pasta gigi dan bilas dengan air bersih.

6. Membersihkan kacamata

Oleskan pasta gigi pada kacamata untuk mencegah kacamata berembun dan membersihkannya dengan baik.

(Baca juga: )

7. Membersihkan setrika

Gunakan pasta gigi untuk membersihkan setrika dan setrika akan bersinar seperti baru.

8. Memutihkan tombol pada piano tua

Oleskan sedikit pasta gigi Anda pada tuts piano yang mulai menguning dan tuts piano akan terlihat lebih putih dari sebelumnya.

(Baca juga: )

9. Membersihkan lampu depan mobil atau motor

Oleskan pasta gigi pada spons dan gosokkan ke lampu mobil atau motor untuk membersihkan kotoran yang menempel.

10. Membersihkan noda tinta pada kaos

Oleskan sedikit pasta gigi pada noda tinta pada baju, dan biarkan selama 24 jam. Lalu, cuci seperti biasanya.

(Baca juga: )

11. Membersihkan alas kaki atau sepatu

Kita bisa membersihkan alas kaki dengan pasta gigi dan bau sepatu atau alas kaki kita akan kembali segar.

12. Membersihkan permukaan ponsel

Pasta gigi juga bisa digunakan untuk membersihkan permukaan ponsel kita.

(Baca juga: )