Find Us On Social Media :

Ternyata 4 Jenis Ciuman yang Sering Dilakukan Orang Ini Memiliki Makna yang Berbeda-beda, Mana Model Ciuman Anda?

By Masrurroh Ummu Kulsum, Senin, 1 Januari 2018 | 10:45 WIB

Intisari-online.com - Berciuman adalah aspek penting dalam sebuah hubungan asmara, baik pria maupun wanita menggunakannya untuk menunjukkan kasih sayangnya.

Tidak hanya sekedar tanda kasih sayang, beberapa jenis ciuman bahkan memiliki arti khusus.

Seperti dikutip dari simpleside.net inilah 4 jenis ciuman yang memiliki arti tersendiri.

1. Ciuman Pipi

BACA JUGA: 

Ciuman pipi merupakan tanda kasih sayang yang bisa menandakan apapun dari persahabatan hingga ketertarikan hubungan yang lebih intim.

Ciuman di pipi saat akan berpisah menandakan intrik dan menunjukkan bahwa orang tersebut menikmati menghabiskan waktu dengan Anda.

Seorang wanita akan sering menunjukkan rasa terimakasih pada jenis ciuman ini dengan secara halus mengarahkan wajahnya ke arah Anda.

Guna menambahkan arti pada ciuman ini, letakkan tangan Anda di sekitar leher seseorang atau di bahu mereka.

BACA JUGA: 

2. Ciuman Kening

Ini bisa menjadi sesuatu yang dilakukan teman untuk menghibur Anda pada saat kesusahan, tapi jika seseorang yang mencium Anda dengan cara yang lebih intim, aman mengasumsikan mereka memiliki ketertarikan pada Anda lebih dalam.

Ciuman kening selain ciuman di bibir menandakan orang ini sedang mengembangkan perasaan kuat untuk lebih romantis.

Tindakan khusus ini menunjukkan mereka yang mencium merasakan tingkat perlindungan tertentu atas Anda dan sangat memperhatikan Anda.

BACA JUGA:

3. Ciuman Telinga

Telinga bagian tubuh sangat sensitif dan ciuman di bagian ii adalah sangat intim. 

Sahabat atau teman tidak akan melakukan hal ini, hanya pasangan yang melakukannya dan menandakan mereka sangat tertarik pada Anda.

4. Ciuman Mulut

Ciuman ini adalah salah satu gerakan seksual yang paling mungkin dilakukan, tanda kedekatan dengan sentuhan keintiman.

Ciuman di mulut ini hanya untuk orang-orang yang sangat Anda sayangi, yang ingin Anda ajak untuk lebih serius, baik secara emosional maupun fisik.

BACA JUGA: