Find Us On Social Media :

Wow, Bukan Aktor Bukan Pula Pesohor, tapi Wajah Pria Ini Telah Dilihat 226 Juta Kali, Siapa Dia Sebenarnya?

By Moh Habib Asyhad, Senin, 25 Desember 2017 | 08:30 WIB

Intisari-Online.com – Apakah Anda orang yang sangat aktif bergaul di dunia maya? Bila ya, mungkin Anda mengenal Drew Scanlon.

Pria itu bukanlah seorang aktor atau seorang bintang drama televisi.

Bahkan ia juga bukan seorang presenter berita atau tambil di acara komedi apa pun.

Kenyataannya, ia juga tidak pernah muncul di televisi sama sekali.

(Baca juga: Inilah 32 Akun Media Sosial yang Dilaporkan Terkait Meme Setya Novanto)

(Baca juga: Hacker Retas Situs Telkomsel untuk Protes Harga Paket Internet: 8 Meme Lucu tentang Kuota Internet)

Namun ternyata, pria tersebut adalah pria yang wajahnya terbanyak disebar sepanjang tahun.

Wajahnya telah dilihat lebih dari 226 juta kali!

Mungkin Anda mengenali atau pernah melihat wajah pria ini saat berseluncur di dunia maya?

Dilansir dari situs Mirror, Sabtu (23/12), Drew Scanlon adalah bintang dari meme ‘kedipan pria berkulit putih’ alias blinking white guy.

Meme pria tersebut merajai sosial media pada 2017 ini.

Meme dalam bentuk GIF ini memperlihatkan wajah Drew dari dekat saat ia berkedip secara tak masuk akal.

Kedipan itu digunakan untuk mengekpresikan ‘kebingungan tidak percaya’ atau ketika kita ingin memperlihatkan sedikit penghinaan.

Klip itu sendiri sebenatnya sudah sekitar 4 atau 5 tahun lalu, tetapi digunakan kali pertama sebagai GIF di Twitter pada Juli 2015.

GIF tersebut kemudin meraih kepopuleran pada Februari 2017 ini ketika akun @eskbl mencuitnya dalam kelas pelajaran Biologi.

(Baca juga: BERITA POPULER SAINS 2017: Dulu Dicampakkan, Kini Buah Ceplukan Harganya Selangit)

(Baca juga: Berita Populer Finance 2017: Inilah Wanita Terkaya Indonesia 2017, Hartanya 11 Triliun Rupiah dan Menggemari Buku)

Bagaimana semua itu dimulai? Kedipan Drew berasal dari sebuah video game di situs Giant Bomb, di mana ia bekerja sebagai seorang editor dan podcaster.

Reaksi Drew adalah desakan dari rekannya Jeff Gerstmann yang berkata: “Ayo cangkul aku”.

Setelah GIF itu menjadi populer, Drew mengaku pada April 2017 lalu, bahwa ia tidak terpikir klip itu muncul.

Ia bilang, ia dihubungi ketika sebuah cuitan menggunakan GIF itu menerima lebih dari 100.000 balasan cuitan.

GIF itu kemudian dipakai lagi dalam ribuan cuitan orang-orang lainnya, dan kemudian menjadi sebuah meme.

Drew mengakui kedipan aneh itu muncul dari sebuah ekpresi wajah, yang bahkan tidak ingat lagi telah melakukannya sejak 4 tahun lalu.

Pada Jumat (22/12), Drew Scanlon muncul di acara Good Morning America yang membicarakan tentang ketenaran kedipannya itu. 

(Baca juga: Berita Populer Militer 2017: Pesawat Kiriman CIA Ini Sering Terbang di Langit Indonesia Tanpa Pernah Terdeteksi)