Find Us On Social Media :

Kulit Manusia Beratnya 8 Kg, 1 dari 10 Fakta tentang Bagian Tubuh Manusia yang Mencengangkan!

By Masrurroh Ummu Kulsum, Sabtu, 9 Desember 2017 | 17:45 WIB

Intisari-Online.com – Tuhan menciptakan manusia dengan sebaik-baiknya bentuk.

Tak banyak kita sadari ternyata bagian-bagian tubuh kita memiliki kemampuan yang di luar dugaan.

Kita patut bersyukur dan merawat anugerah ini dengan sebaik-baiknya.

BACA JUGA: 

Berikut adalah fakta-fakta yang mungkin belum kita ketahui tentang tubuh kita, seperti dalam Brightside.me yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Otak

Siapa sangka otak kita dapat menghasilkan listrik yang cukup untuk menyalakan bola lampu kecil.

2. Gigi

Gigi manusia ternyata memiliki kekuatan yang sebanding dengan predator laut seperti ikan hiu.

3. Lambung

Tergantung pada tingkat keasaamannya, asam lambung dapat membuat lubang jika terkena kulit.

4. Rambut

Terlepas dari sifatnya yang mudah terbakar, sadarkah Anda bahwa rambut kita sebenarnya tidak mudah dihancurkan.

5. Wajah

Manusia dapat membuat 7.000 lebih ekspresi yang berbeda, dan gambar di atas menunjukkan tampilan wajah kita apabila semua ototnya hilang.

BACA JUGA: 

6. Mata

Mata kita memiliki resolusi hingga 500 megapixels, mengalahkan resolusi kamera canggih bukan?

7. Tulang

Tulang manusia melakukan regenerasi sendiri setiap 10 tahun.

BACA JUGA: 

Hal ini terjadi secara terus menerus, dan kita selalu memiliki perpaduan antara tulang lama dan baru dalam tubuh.

8. Ginjal

Organ penting ini menyaring darah sebanyak 25 kali dalam sehari, dan dalam sekali proses bisa mencapai 180 liter darah.

9. Jantung

Dalam rata-rata hidup kita, jantung memompa sekitar 200 juta liter darah atau setara dengan mengisi 1,5 juta barrels minyak.

10. Kulit

Rata-rata kulit orang dewasa memiliki berat 8 kg, menyumbang 16% dari berat tubuh kita.

BACA JUGA: