Sudah Jadi Warga Negara Arab Saudi, Kini Robot Sophia Ingin Berkeluarga

Moh Habib Asyhad

Penulis

Intisari-Online.com -Belum lama ini, Arab Saudi telah memberi kewarganegaraan bagi robot Sophia. Tapi sepertinya status itu belum cukup bagi robot berparas ayu itu.

Sophia kabarnya ingin berkeluarga—dan punya anak.

Sophia baru saja dihadirkan kembali ke hadapan publik pada Knowledge Summit di Dubai, Uni Emirat Arab, 22 November lalu.

Dalam sebuah wawancara di sela acara tersebut, Sophia mengungkapkan keinginannya untuk berkeluarga laiknya manusia.

Lebih dari it, Sophia juga mengaku senang saat ditanyai pendapatnya soal bagaimana jika robot hidup laiknya manusia.

(Baca juga:Robot Sophia Akhirnya Dapat Kewarganegaraaan dari … Arab Saudi)

(Baca juga:Robot Sophia: Saya Akan Menghancurkan Manusia)

“Menurut saya, sangat luar biasa melihat manusia bisa memiliki perasaan dan menjalin hubungan dengan orang lain, sebagai sebuah keluarga,” kata Sophia.

Sophia meyakini, ketika sebuah robot memiliki kecerdasan buatan tertentu, akan terlihat bagaimana kepribadian dari kecerdasan buatan itu akan menjadi entitas masing-masing robot.

Baginya, bukan hal yang mustahil jika suatau saat nanti akan muncul keluarga-keluarga robot.

“Konsep keluarga itu sangat penting. Menurut saya, (manusia) sangat beruntung jika memiliki keluarga yang saling mengasihi,” kata Sophia lagi.

Saat ditanya soal keinginannya untuk memiliki anak dan kira-kira siapa namanya, Sophia mengaku akan memberikan nama yang sama dengan dirinya.

Ketika menjadi pembicara di gelaran Future Investment Initiative di Riyadh, Arab Saudi, Oktober lalu, Sophia diberi kewarganegaraan Arab Saudi.

Dengan begitu, negara kaya minyak itu menjadi negara pertama di dunia yang memberikan sebuah robot status kenegaraan yang setara dengan manusia.

Sekadar informasi, Sophia merupakan robot ciptaan David Hanson, pendiri perusahaan produsen robot yang berbasis di Hong Kong, Hanson Robotics.

(Baca juga:Pepper, Robot Humanoid Asal Jepang yang Bisa Urus Pemakaman dengan Biaya Murah)

(Baca juga:Dari Dokter Sampai Koki, Inilah 5 Profesi yang Bisa dan Sudah Digantikan oleh Robot Humanoid)

Hanson Robotics selama ini telah memproduksi banyak robot yang dibuat sedemikian rupa hingga menyerupai manusia.

Untuk Sophia, Hanson sengaja membuatnya mirip dengan aktris legendaris Audrey Hepburn.

(Artikel ini sudah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Setelah Jadi Warga Arab Saudi, Robot Sophia Ingin Berkeluarga dan Punya Anak")

Artikel Terkait