Find Us On Social Media :

Layaknya Dongeng Snow White, Cermin Pintar Ini Bisa Menilai Kecantikan Seseorang

By Ade Sulaeman, Sabtu, 28 Oktober 2017 | 13:00 WIB

Dari analisis itu akan menciptakan sebuah laporan pribadi dari Skin Index Synthesis.

(Baca juga: Jack Ma: Jangan Lagi Arahkan Anak untuk Bekerja di Manufaktur, Tapi Pindahlah ke Teknologi!)

Laporan ini akan menyebutkan kekencangan kulit, keterangan, tekstur, kecerahan, dan kesehatan kulit keseluruhan.

Setelah kulit dianalisis, kemudian cermin akan membuat suatu bentuk perawatan kulit rutin yang dilakukan.

Lalu, merekomendasikan produk yang disesuaikan dengan kebutuhan khusus kulit tersebut.

Untuk memudahkan penggunanya, cermin mencatat kondisi kulit dari waktu ke waktu.

Dengan demikian penggunanya dapat dengan cepat dan mudah melihat produk mana yang bagus untuk kulit itu.

Dilansir dari situs Mailonline, semua hasil analisis ini dienkripsikan dan disimpan secara anonym.

Hanya pengguna cermin yang dapat mengaksesnya melalui log-in suara dan wajah.

Orang dibalik pembuatan cermin pintar ini mengatakan, mereka berkonsultasi dengan ahli dermatologi kelas atas dan juga ahli kebugaran.