Find Us On Social Media :

Baru Disunat Setelah Dewasa, Pria Ini Mengaku Sangat Menyesal

By Moh Habib Asyhad, Minggu, 15 Oktober 2017 | 20:20 WIB

(Baca juga: Tunda Ejakulasi, Satu dari Lima Manfaat Sunat yang Wajib Diketahui Pria)

Seorang yang sunat dewasa dilarang berhubungan intim selama satu bulan karena selama waktu itu dianggap paling efektif untuk penyembuhan.

Adapun karakterisitik kulup atau prepusium yang hendak dibuang pada anak dan dewasa juga berbeda sehingga memerlukan penanganan khusus.

Berdasarkan keadaan seperti itu, Rumah Sunatan meluncurkan pelayanan khusus bernama Sunat Dewasa yang ditujukan bagi pasien di atas usia 20 tahun.

Menggunakan tenaga dokter dan perawat yang sudah profesional dalam menangani pasien dewasa baik dari dalam mau pun luar negeri.

Agar mengurangi efek malu pada pasien, pelayanan Sunat Dewasa menyediakan ruang tindakan yang nyaman dan terpisah dengan ruang tindakan anak-anak.

Fasilitas ini diharapkan dapat menanggulangi faktor psikis pasien.

"Para pasien Sunat Dewasa pun diberikan kesempatan untuk berkonsultasi lebih jauh prihal prosedur yang akan dilakukan. Sehingga tidak ada lagi keraguan di diri pasien," kata Maharani Sintadewani dari Klinik Rumah Sunatan.

(Baca juga: Sunat Menurunkan Risiko Kanker Prostat)

Di tempat itu juga disediakan fasilitas pemeriksaan laboratorium sebelum prosedur tindakan dilakukan.