Find Us On Social Media :

Mau Tahu Rasanya Kopi Dipadu dengan Jus Buah-buahan? Datangi Saja X Coffee

By Agus Surono, Kamis, 21 September 2017 | 13:30 WIB

Intisari-Online.com - Ngopi yang sedang ngetren ternyata memantik kreativitas tanpa batas. Inilah yang dilakukan oleh Kedai X Coffee di bilangan Tendean, Jakarta Selatan.

Berawal dari keinginan menyajikan varian latte yang berbeda, kedai kopi ini menyediakan ragam paduan kopi dengan buah-buahan. Dari jus mangga sampai durian dipadukan dengan sajian latte yang manis dan creamy.

Rasa khas dari masing-masing buah cukup "nendang", bercampur dengan rasa kopi yang segar.

"Kalau orang tahunya kan kreasi latte cuma tiramisu, tapi belum ada yang memanfaatkan buah. Sedangkan cewek banyak juga yang suka buah dan latte. Jadi kita coba, ternyata responnya baik," ujar Aji, barista senior di X Coffee kepada KompasTravel, Selasa (19/9/2017).

X Coffee sendiri menggunakan jus buah buatan sendiri, dengan perbandingan buah dan latte-nya dua banding tiga. Alhasil, rasa buah tetap menonjol dalam segelas kopi tersebut.

(Baca juga: Mencari Kedai Kopi yang Menyajikan Kopi Asli Indonesia di Jakarta? 5 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan)

"Kopinya semua espresso based, kita pake blend dari Sumatra Simalungun. Sedangkan buahnya mangga harum manis, durian medan, kalau pandan yang apa saja," ujar Aji yang menjadi barista sejak X Coffee pertama berdiri.

Menurut Aji, buah yang digunakan juga harus segar. Jangan terlalu lama ditaruh di lemari pendingin, karena akan memengaruhi kuatnya rasa buah saat dicampur dengan kopi.

Untuk menyiasati rasa buah yang kuat seperti durian, Aji mengkombinasi espresso dengan susu segar serta susu kental manis agar lebih creamy dan menghaluskan kuatnya espresso tersebut.

KompasTravel sempat mencoba kopi durian, kopi mangga, dan kopi pandan saat berkunjung ke kedai X Coffee. Saat diseruput, rasa buah memang begitu nendang, tidak seperti kopi dengan serbuk aneka rasa.

Mango Latte memiliki rasa yang paling manis, ada sensasi asam mangga yang segar. Sedangkan Coco Pandan Latte memiliki kesan tradisonal dengan sentuhan rasa cokelat bercampur pandan. Untuk rasa durian, walaupun buahnya begitu terasa, tetapi tidak menghilangkan sensasi latte-nya.

Aji juga menerangkan bahwa salah satu kendala ialah buah yang cenderung musiman. Maka, mereka pun menyesuaikan stok buah dengan kuota produksi.

"Selain itu kadang buah menghasilkan kekentalan yg berbeda, jadi di situ seninya. Kita bereksperimen tak hanya dengan kopi, tapi juga dengan buah," tuturnya.