Advertorial

(Video) Cegah Aksi Bunuh Diri Seorang Pria dengan Cara yang 'Manis', Petugas Stasiun Ini Banjir Pujian

Khena Saptawaty
,
Ade Sulaeman

Tim Redaksi

Intisari-Online.com – Seorang petugas stasiun di Toronto mendapat banyak pujian dari masyarakat.

Pasalnya, ia berhasil menyelamatkan seorang pria yang stres dan akan bunuh diri di rel kereta.

Peristiwa itu sebenarnya terjadi pada April 2017 lalu.

Namun, video aksi Attard ini tersebar di dunia maya pada bulan lalu dan menjadi viral.

Baca juga:Temukan Bongkahan Emas Senilai Rp950 Juta, Pria Ini Beberkan Cara untuk Mendapatkannya!

Petugas itu bernama J.P Attard yang bekerja di stasiun kereta api bawah tanah, Stasiun Dundas di Toronto, Kanada.

Cara yang ditempuh Attard juga menyentuh hati masyarakat.

Diceritakan, Attard sedang bertugas seperti biasa ketika ia melihat ada seorang pria duduk di rel kereta bawah tanah itu.

Menyadari akan bahayanya, ia langsung mematikan listrik di stasiun.

Baca juga:Kisah Kampung 'Bule' di Bogor yang Selama 149 Generasi Memiliki Gen Putih

Setelah itu ia bergegas mendekati pria itu dan duduk di tepi peron.

Ia membujuk pria itu berjalan mendekat padanya lalu memeluknya.

Dalam video yang beredar di dunia maya terlihat Attard duduk sambil memeluk pria yang akan bunuh diri.

Pekerja stasiun itu berusaha menghibur sang pria dan mengubah pikirannya dari hal yang negatif menjadi hal yang positif.

Baca juga:Petinggi Uni Soviet: Soekarno Terlalu Suka Berpesta dan Berdansa

Mengikuti jejak sang petugas, para calon penumpang di stasiun ikut menyerukan kata-kata yang membangkitkan semangat untuk pria tersebut.

“Aku kuat,” teriak salah satu calon penumpang itu memberi semangat.

Attard juga mengatakan pada pria itu bahwa ia senang dan ingin menjadi temannya dalam sebuah percakapan yang mengharukan.

Baca juga:

Setelah pria itu jadi tenang, paramedis dan polisi mendekati mereka.

Pria itupun kemudian dibawa oleh polisi untuk keluar dari rel kereta.

J.P Attard pun menceritakan pengalamannya itu kepada CBC.

Dalam ceritanya, ia bertanya, ““Apakah kamu mengalami hari yang buruk?”

Pria yang diperkirakan berusia 23 tahun itu menjawab, “Ya, aku ingin melukai diriku sendiri.”

Attard pun mencium dan memeluk pria itu untuk menenangkannya.

Insiden yang sempat menghentikan perjalanan kereta api di stasiun itupun berakhir dengan manis.

Baca juga:Akhirnya Ilmuwan Berhasil Temukan Cara Atasi Penuaan dan Kembali Muda

Artikel Terkait