Menggeser Posisi Kopi Luwak, Inilah Kopi Termahal di Dunia Saat Ini

Lila Nathania
,
Moh Habib Asyhad

Tim Redaksi

Black Ivory Coffee
Black Ivory Coffee

Intisari-Online.com – Apa kopi termahal di dunia? Anda mungkin akan salah menjawabnya karena posisi pertama sudah tergantikan. Menggeser posisi kopi luwak, sekarang inilah kopi termahal di dunia yang berasal dari kotoran gajah.

Kopi termahal di dunia sekarang bukan lagi kopi luwak melainkan Black Ivory Coffee dari Thailand. Harga secangkir kopi ini cukup fantastis yaitu lebih dari 900 ribu rupiah. Kopi ini sendiri dibuat pada daerah tertentu di Thailand yang sebelumnya dikenal sebagai eksportir opium.

Untuk menghasilkan Black Ivory Coffe, gajah akan diminta untuk memakan biji kopi. Selama tiga hari biji kopi itu akan tetap ada di dalam perut mereka sebalum akhirnya keluar dalam kotoran. Para pekerja kemudian akan mengambili biji kopi ini kemudian mencuci, mengeringkan dan memanggangnya.

Biji ini menjadi sangat mahal karena dari sekitar 15 kilogram biji kopi yang diberikan pada gajah, hanya bisa didapatkan setengah kilogram biji Black Ivory Coffee. Jadi, apa yang sangat spesial dari kopi kotoran gajah ini?

Gajah memakan banyak rumput dan sayur-sayuran. Herbivora seperti gajah melakukan fermentasi di dalam perut untuk memecahkan selulosa dari makanan mereka. Fermentasi ini sangat bagus untuk wine, bir, atau kopi karena bisa mengeluarkan rasa manis dari biji. Fermentasi ini menghilangkan rasa pahit dari biji kopi sehingga Black Ivory Coffe tak perlu diberi gula lagi karena tak pahit.

Artikel Terkait