Mitos Tentang Hormon Sapi pada Susu dan Pubertas Dini

Monalisa Darwin D

Penulis

Mitos Tentang Hormon Sapi pada Susu dan Pubertas Dini
Mitos Tentang Hormon Sapi pada Susu dan Pubertas Dini

Intisari-Online.com - Beberapa orang meyakini bahwa mengonsumsi susu sapi akan menyebabkan pubertas dini pada anak muda. Hal ini dikarenakan adanya anggapan susu sapi mengandung hormon pertumbuhan. Nyatanya, ini tidaklah benar. Mari kita lihat mitos tentang hormon sapi pada susu dan pubertas dini berikut ini:

Hormon pertumbuhan pada sapi dianggap memicu datangnya pubertas yang terlalu dini pada anak muda. Ini hanyalah mitos, karena hormon pertumbuhan tersebut akan terdegredasi saat dicerna oleh sapi, sehingga tidak mungkin terbawa ke dalam susu.

Ada pula pengamatan yang dilakukan selama 13 tahun terhadap anak-anak di Hong Kong yang menunjukkan tidak adanya hubungan antara minum susu dengan pubertas dini. Oleh karena itu, tidak ada alasan untuk tidak memberikan asupan susu kepada anak atau adik kita agar memperoleh manfaatnya, seperti kalsium.

Selain itu, di Eropa, Australia, Selandia Baru, dan Jepang pun penggunaan hormon pada sapi dilarang. Bukan karena alasan kesehatan manusia, namun karena alasan kesejahteraan sapi.

Itu dia penjelasan mitos tentang hormon sapi pada susu dan pubertas dini. Jangan takut minum susu, ya! (Buka Fakta 101 Mitos Kesehatan)