Advertorial
Intisari-online.com - Kehadiran lini ponsel Samsung Galaxy M yang menyasar segmen menengah bawah agaknya membuat Xiaomi yang menguasai pasaran smartphone India merasa terancam.
Hanya berselang satu hari setelah lini Galaxy M mulai dijual di India pada 5 Februari lalu, Xiaomi bergegas memberi diskon besar untuk ponsel seri Redmi 6 miliknya.
Program diskon tersebut diumumkan oleh pihak Xiaomi India melalui akun Twitter resminya.
Promo potongan harga berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 6 Februari sampai sampai 8 Februari 2019.
Baca Juga : Pria Ini Curi 70 Sepatu Usang Demi 'Kesenangan Seksual' dengan Menghirup Aromanya
Seri Redmi yang mendapat potongan harga tersebut adalah Redmi 6 Pro varian 4 GB/64 GB, Redmi 6 Pro varian 3 GB/32 GB, Redmi 6A varian 2 GB/32 GB dan Redmi 6 reguler 3 GB/64 GB.
Diskon yang diberikan mencapai 2.500 rupee atau hampir Rp 500.000.
Meski Xiaomi tidak mengatakan secara langsung bahwa program diskon itu ditujukan untuk menahan laju Galaxy M, kicauan akun Twitter Xiaomi dan Redmi justru mengisyaratkan hal tersebut.
Dalam kicauannya, kedua akun Twitter itu mengajak pengguna millennial untuk menentukan pilihan dengan bijak.
Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!
Huruf "M" pada kata "millennial" diberi tanda kutip seolah mewakili Galaxy M yang baru saja diperkenalkan beberapa hari lalu.
"Waktunya untuk penawaran sungguhan! Sebagai 'M'illennial jadilah cerdas dan ambil keputusan dengan bijak," tulis akun Redmi India seraya menyertakan informasi program diskon.
Dirangkum melalui KompasTekno dari Times of India, Kamis (7/2/2019), Galaxy M sendiri kabarnya memang ditujukan untuk melawan vendor ponsel asal China yang menyasar kelas menengah ke bawah seperti Redmi.
Ada dua smartphone Galaxy M yang diluncurkan oleh Samsung yakni Galaxy M10 dan Galaxy M20.
Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur
Galaxy M10 memiliki layar seluas 6,2 inci, kamera ganda 13 megapiksel dan 5 megapiksel, serta kamera depan 5 megapiksel.
Ponsel ini ditopang baterai 3.400 mAh. Ada dua varian RAM yang diusung yakni 2 GB/16 GB dan 3 GB/32 GB.
Di India Galaxy M10 dibanderol mulai dari 7.990 rupee atau sekitar Rp 1,5 juta.
Sementara, Galaxy M20 memiliki layar seluas 6,3 inci, kamera ganda 13 megapiksel dan 5 megapiksel serta depan 8 megapiksel.
Baca Juga : Konsumsi Narkoba Paling Mematikan yang Dijuluki 'Obat Kanibal', Tubuh Wanita Nyaris Hancur Lebur
Smartphone ini memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh. Untuk harga, Galaxy M20 dibanderol mulai dari 10.990 rupee atau Rp 2,1 juta untuk varian RAM 3 GB dan storage 32 GB. (Yudha Pratomo/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Galaxy M Datang, Xiaomi Bergegas Potong Harga Redmi 6"