Penulis
Intisari-Online.com- Berikut adalah sesuatu yang pasti tidak akan Anda lihat ketika berjalan di sepanjang pantai di Inggris: zombie penyu laut yang sangat besar.
Dilansir dari IFL Science, Jumat (24/8/2018), makhluk ini ditemukan oleh Richard Pears dan James Mustoe, bersama anak-anaknya.
Yakni saat mereka mengamati satwa liar di lepas pantai Polkerris di Cornwall.
"Kami melihat benda ini mengambang di air dari jauh dan tidak tahu apa itu," kata Mustoe.
Baca Juga:Salut! Ayahnya Jadi Orang Terkaya di Indonesia, Gaya Hidup Armand Hartono Jauh dari Kemewahan
Setelah semakin dekat ke objek misteri, mereka menyadari bahwa itu sebenarnya adalah tubuh penyu belimbing yang membusuk.
"Saya tercengang, itu mengejutkan," kata Mustoe.
“Ketika sadar, itu sangat menyedihkan tetapi juga melihat sesuatu hal yang hanya terjadi sekali seumur hidup," lanjutnya.
Baca Juga:Jika Keperawanan Dipersoalkan Seperti yang Terjadi pada Via Vallen, Bagaimana dengan Keperjakaan?
Mustoe kemudian memberi tahu anak-anaknya bahwa pengalaman melihat bangkai raksasa itu nantinya bisa mereka ceritakan ke cucu-cucunya.
Penyu ini digambarkan berukuran layaknya perahu kecil.
Ukuran besar ini menunjukkan bahwa makhluk itu bisa mencapai usia hingga 100 tahun ketika ia mati.
Baca Juga:Kulit Leher Belakang Menebal dan Terlihat Hitam? Hati-hati Itu Tanda Penyakit-penyakit Ini Lho...
Penyu belimbing cenderung berkeliaran dan bersarang di pantai berpasir di dekat samudera tropis dan subtropis.
Namun, mereka memiliki jangkauan persebaran global yang luas yang membentang di seluruh petak besar Atlantik, Pasifik Timur, dan Pasifik Barat.
“Penyu belimbing berada di perairan Inggris, mereka hanya hidup di lautan,” kata salah seorang dari Three Bays Wildlife Group, kelompok satwa liar setempat.
Baca Juga:21 Tahun Kematian Putri Diana: Sang Putri yang Tak Pernah Benar-benar Bisa Mencintai Dodi