Advertorial
Intisari-Online.com – Sepertinya bertahun-tahun beraksi sebagai Indiana Jones melekat pada diri aktor gaek Harrison Ford (75 tahun). Belum lama ini, ia beraksi sebagai sorang pengatur lalulintas dadakan di tengah kemacetan jalan di New York, Amerika Serikat.
Dalam video yang belum lama muncul, terlihat aktor gaek itu melompat turun dari sebuah limo. Dalam sekejap ia bertindak seperti seorang polisi pengatur lalulintas.
Ia berusaha keras mengatur mobil-mobil yang terjebak kemacetan di sebuah terowongan jalan. Kemacetan terjadi setelah ada sebuah kecelakaan mobil di terowongan itu.
(Baca juga:Hentikan Pemborosan Akibat Kemacetan, 1 dari 15 Alasan Ibu Kota Indonesia Harus Pindah ke Kalimantan)
Harrison terlihat berjas rapi dan berkacamata hitam. Ia memang tengah menuju ke sebuah acara yang digelar di Hotel Carlyste.
Tanpa ragu suami Calista Flockhart itu memerintahkan sopir mobil di belakangnya untuk mundur. Ia juga memberi jalan agar mobil yang mundur bisa masuk ke jalur lalulintas di sebelahnya yang juga tengah macet.
Dengan arahan dari Harrison, sopir limo yang ditumpanginya juga bisa keluar dari kemacetan. Lalu, ia segera membuka pintu mobil dan masuk ke dalamnya.
Aksi ‘Indiana Jones’ di tengah kemacetan jalan di Kota New York itu tidak luput dari perhatian para pejalan kaki di dekatnya. Mereka heran dengan aksi aktor terkenal itu yang mau bersusah payah ikut memandu sopirnya untuk keluar dari kemacetan.
Dilansir dari Mail Online, meskipun sudah menua, Harrison Ford tetap bekerja sebagai aktor. Ia baru saja berperan sebagai Rick Deckard dalam film yang akan segera diluncurkan, Blade Runner 2049 – yang merupakan remake dari film tahun 1982.
Ia juga akan berperan kembali dalam film Indiana Jones yang akan diluncurkan pada 2020 mendatang.
Ketika disinggung bagaimana tanggapan Calista Flockhart, ia menjawab bahwa isterinya tetap mendukung dirinya akan segala sesuatu yang dikerjakannya. Bahkan ia segera kembali menerbangkan pesawatnya meskipun pernah mengalami kecelakaan pada pesawat pada Februari 2017 lalu.
“Isteriku tetap mendukungku karena ia tahu betapa berartinya ini untukku. Mungkin aku bodoh, tetapi aku tidak bisa mengubahnya. Aku senang terbang,” kata Harrison usai kecelakaan itu.
(Baca juga:Bukan Aktor Film Amerika apalagi Pemeran Drama Korea, Inilah Bintang Film Terbesar di Dunia Menurut Forbes)
Calista lebih muda 22 tahun dari suaminya, tetapi ia merasa lebih tua dari umurnya.
“Harrison dan aku banyak tertawa dan humor adalah segalanya bagiku. Jujur saja, aku terkadang merasa lebih tua dari Harrison,” kata Calista pada majalah Closer Weekly.