Advertorial

Yuk, Berkenalan Dengan Anny Divya, Pilot Wanita Termuda di Dunia yang Menerbangkan Boeing 777

Ade Sulaeman

Editor

Divya mendaftarkan diri ke sekolah terbang India Gandhi Rashtriya Uran Akademi pada usia 17 tahun dan lulus pada usia 19 tahun.
Divya mendaftarkan diri ke sekolah terbang India Gandhi Rashtriya Uran Akademi pada usia 17 tahun dan lulus pada usia 19 tahun.

Intisari-Online.com – Pilot identik dengan pria. Namun tidak ada salahnya jika seorang wanita menjadi pilot.

Itulah yang terjadi pada wanita asal India ini.

Dilansir dari independent.co.uk, Anny Divya berasal dari dari Vijayawada di Andhra Pradesh.

Berbeda dengan sebagian besar teman-temannya yang ingin menjadi insinyur atau dokter, Divya selalu ingin menempuh jalur yang berbeda.

“Saya ingin menjadi pilot sejak saya kecil,” kata Divya.

(Baca juga: Luar Biasa! Perempuan Ini Menjadi Pendaki Inggris Termuda yang Sampai di Gunung Everest dari Dua Sisinya)

“Meksipun saya tidak memiliki banyak pengetahuan tentang bagaimana menjadi pilot.”

Beruntungnya, kedua orangtua Divya mendukung cita-citanya. Walau terkadang teman orangtuanya mengatakan “tidak perlu karena biaya sangat mahal”, tapi mereka ingin yang terbaik untuk Divya.

Setelah itu, Divya mendaftarkan diri ke sekolah terbang India Gandhi Rashtriya Uran Akademi pada usia 17 tahun.

Berkat kerja kerasnya, Divya mendapatkan beasiswa dan menyelesaikan latihannya di usia 19 tahun.

Divya direkrut oleh Air India dan mulai belajar menerbangkan pesawat Boeing 737 di Spanyol.

(Baca juga: Emmanuel Macron Jadi Presiden Termuda Prancis: Mengapa Pria Nikahi Wanita yang Lebih Tua darinya?)

Setelah itu, ia melanjutkan pelatihan di London yang membuatnya terbang dengan Boeing 777, pesawat jet kembar terbesar di dunia.

“Saya selalu menyukai terbang bersama Boeing 737. Tapi Boeing 777 adalah pesawat yang selalu ingin saya terbangkan.”

Kini, wanita berusia 30 tahun ini mendapat gelar bidang BSc Aviation dan mengikuti kursus keyboard klasik.

Duvya juga telah menjadi pilot wanita termuda dari pesawat Boeing 777 di dunia.

(Baca juga: Masih 20-an Tahun, Putra Termuda Osama Bin Laden Sudah Jadi Buronan Amerika)

Terakhir, ia telah membiayai studi kakak dan saudaranya di luar negeri dan membeli rumah untuk orangtuanya.

Pesan Divya, “Ayo, semua wanita harus mengejar impian mereka mulai saat ini.”

Artikel Terkait