Intisari-Online.com -Jangankan cuaca, kondisi kabin yang buruk juga bisa membuat sebuah pesawat putar balik ke bandara dan urung melanjutkan penerbangan. Itulah yang terjadi di London, Inggris, gara-gara kabin bau kotoran pesawat British Airwasy putar balik ke bandara. Pesawat tersebut merupakan pesawat komersil tujuan London - Dubai.
Kejadian tersebut terjadi pada Jumat (13/3). Bau pub yang tak kunjung hilang dikhawatirkan bisa mengganggu penumpang selama penerbangan. Seperti dilansir Daily Mirror pada Sabtu (14/3), seorang Councillor (semacam anggota DPRD) dari Hertfordshire, Abhishek Sachdev, mengatakan dia ada dalam pesawat tersebut.
Sachdev lantas berkicau melalui akun Twitter-nya. “Gila! Penerbangan kami menuju ke Dubai kembali ke Heathrow (Bandara London) gara-gara bau pup di toilet! 15 jam menuju penerbangan selanjutnya… britishairways,” keluh Sachdev dalam akun berlogo burung itu.
Dari cerita Sachdev, kru pesawat membatalkan penerbangan dengan alasan kesehatan dan keselamatan penumpang. “Pilot memberi pengumuman, dan kami tahu terdengar janggal. Dia bilang ada bau tak sedap dari salah satu toilet pesawat,” lanjutnya.
Soal kejadian bau tidak sedap itu, juru bicara British Airways memberi pernyataan kepada Welwyn Hatfield Times. “Kami minta maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan pelanggan kami. Kami sudah menyediakan mereka hotel dan penerbangan selanjutnya dengan pesawat lain.” (Tribunnews.com)