Intisari-Online.com – Selain memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh. mengonsumsi buah-buahan juga memberikan kita kebahagiaan. Semakin banyak makan buah, kita akan lebih bahagia. Kesimpulan tadi menurut sebuah penelitian yang dilakukan di University of Warwick.
Mereka mengatakan, konsumsi lima porsi buah setiap hari akan sangat sehat, tetapi tujuh porsi per hari akan semakin menciptakan kebahagiaan, sementara mereka yang mengonsumsi hingga delapan porsi per hari, akan merasa lebih ceria dan optimis. Satu porsi setara dengan 85 g buah. Sebuah apel berkisar 141 g. Jadi, delapan porsi setara sekitar lima buah apel. Jumlah yang masih masuk akal 'kan?
Penelitian ini melibatkan 80.000 warga Inggris yang menyelesaikan data tentang diet dan perasaan mereka. Setiap orang diberi skor dari 0 sampai 10, berdasarkan kepuasan mereka masing-masing. Mereka yang mengonsumsi delapan porsi atau lebih buah per hari, memiliki skor rata-rata lebih tinggi daripada mereka yang makan sedikit atau bahkan tidak pernah makan buah.
“Penelitian ini telah menunjukkan hasil yang mengejutkan, ternyata buah-buahan dan sayuran membuat setiap individu menjadi lebih ceria. Rasanya sangat bijaksana jika Anda memilih buah untuk dikonsumsi. Dan aku sendiri juga ingin bahagia,” jelas Andrew Oswald, profesor dari University of Warwick, seperti dilansir Daily Mail.
Hingga saat ini penelitian masih dilakukan pada mekanisme buah dan sayuran yang dapat mempengaruhi kebahagiaan. Penelitian lebih lanjut akan dilakukan dengan melibatkan lebih banyak responden. Para peneliti kemudian mengaitkan antioksidan dalam buah sebagai anti-stres. Penelitian lain juga menemukan, anak-anak yang mengonsumsi banyak buah-buahan dan sayuran memiliki risiko lebih kecil terkena depresi di kemudian hari.