Intisari-Online.com – Jika Anda ingin memperkuat tali ikatan dengan bayi Anda, cobalah untuk berenang bersama. Kegiatan berenang dengan bayi Anda bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan dan tak terlupakan.
Berenang bersama-sama dapat membangun ikatan yang lebih kuat, karena terkait dengan rasa cemas atas keselamatan bayi Anda. Saat berenang bersama-sama, Anda memiliki waktu khusus untuk memberikan perhatian lebih kepada bayi Anda. Namun sayangnya, 40% orangtua mengakui bahwa hal ini adalah sesuatu yang tidak pernah mereka pikirkan sebelumnya.
Selain perkembangan fisik dan mental yang baik, berenang juga terbukti mampu mengajarkan keterampilan hidup sejak dini. Gerakan berenang dapat meningkatkan nafsu makan dan tidur lebih baik, secara signifikan juga memiliki manfaat neurologis.
Mayoritas orangtua yang disurvei oleh Water Babies, percaya bahwa seorang anak harus belajar berenang sejak usia tiga tahun, tetapi mereka bisa belajar lebih dini lagi. Tahun pertama kehidupan adalah saatnya ketika otak tumbuh cepat. Setiap tindakan dapat merangsang pertumbuhan, memperkuat saraf, dan untuk berfungsi lebih efisien.
“Pelajaran dasar adalah keselamatan dan kepercayaan diri bagi bayi ketika di dalam air untuk menyelamatkan mereka. Pelatihan progresif memberikan pelajaran keterampilan bagi bayi untuk bertahan hidup seperti memutar punggung mereka, berenang ke benda padat terdekat,” kata Paul Thompson, pendiri Water Babies, seperti dikutip Female First.
Renang membuat otot bayi bergerak bebas tanpa gravitasi. Oleh karena itu, berenang merupakan latihan yang tepat untuk bayi.
Sayangnya, hanya sedikit orangtua yang berani mengambil risiko mengajarkan bayi mereka berenang lebih awal. Bahkan satu dari empat responden mengatakan bahwa mereka tidak dapat terlibat karena kondisi tubuh mereka dan karena mereka tidak bisa berenang.