Intisari-Online.com – Sebagian besar dari kita paham, air hangat mampu dijadikan terapi alternatif membersihkan kulit dan rambut yang terpapar polusi. Namun, beberapa studi mengungkap, sama seperti mandi dengan air hangat, mandi air dingin juga punya beragam manfaat bagi kesehatan. Berikut adalah manfaat mandi air dingin bagi kesehatan kulit dan rambut.
1. Manfaat bagi kulit
- Menutup pori-pori
Air panas membuka pori-pori pada kulit. Hal ini memang memungkinkan kita membersihkan tubuh secara efektif. Meski begitu, penting bagi kita untuk kembali menutup pori-pori dengan mandi air dingin. Tujuannya, adalah untuk mencegah pori-pori kembali tersumbat oleh minyak dan kotoran yang berpotensi melahirkan bakteri penyebab jerawat.
- Melindungi minyak alami kulit
Mandi air hangat mengupas minyak alami dari kulit. Air hangat akan membuka pori-pori yang menyebabkan tercucinya minyak alami dari kulit. Padahal, hilangnya minyak pelindung ini menyebabkan kulit kita menjadi kering dan bersisik. Pada akhirnya, sel-sel kulit kering dan keriput mampu menyebabkan garis-garis halus dan kerutan seiring berjalannya waktu.
- Mengurangi bengkak
Air dingin menyempitkan pembuluh darah yang mampu mengurangi pembengkakan, serta mencegah munculnya lingkaran di bawah mata.
2. Manfaat bagi rambut
- Melindungi sebum
Sebum adalah minyak alami yang melindungi rambut dan kulit. Air panas membuat sebum mengering yang mengakibatkan rambut menjadi kering dan rusak. Mandi air dingin mencegah hilangnya sebum. Bukan hanya itu, mandi air dingin juga mampu memperkuat rambut dan mencegah kerontokan rambut.
- Menutup kutikula rambut
Kutikula yang tertutup akan memantulkan lebih banyak cahaya yang membuat rambut terlihat lebih bersinar dan sehat.
- Mengurangi keriting
Kita bisa membilas rambut saat mandi air dingin selama beberapa menit untuk menutup kutikula rambut. Hal ini akan membuat rambut semakin kuat, mengurangi keriting, dan membuat rambut berkilau. (Healthmeup)