Tips Meningkatkan Kualitas dan Produksi ASI

Birgitta Ajeng

Editor

Tips Meningkatkan Kualitas dan Produksi ASI
Tips Meningkatkan Kualitas dan Produksi ASI

Intisari-Online.com - Kualitas ASI bisa menurun bila status gizi ibu memburuk. Jika terus-menerus berlanjut, kebutuhan gizi buah hati bisa tidak terpenuhi secara maksimal. Untuk meningkatkan kualitas dan produksi ASI, berikut tips yang bisa diterapkan yang diungkapkan di dalam buku 200 Tips Ibu Smart Anak Sehat (2009) karangan Nadia Indivara.

1. Minum jus buah segar setiap hari.

2. Jangan banyak makan camilan yang tidak sehat dan tidak memberi asupan gizi. Lebih baik makan sereal, susu, dan buah.

3. Perbanyak konsumsi sayur dan buah. Sayuran hijau akan meningkatkan asupan zat besi untuk menangkal anemia pada ibu dan bayi. buah sebagai anti oksidan agar ibu tidak mudah sakit.

4. Makan saja jika merasa lapar. Biarpun jika dihitung-hitung dalam sehari kita bisa makan lebih dari lima kali. Tapi, itu tak masalah.

5. Konsumsi makanan yang mengandung kalsium dna zat besi, seperti ikan dan minum susu khusus ibu menyusui yang mengandung SHA, asam folat, kalsium, vitamin, zat besi, dan prebiotik FOS. Bila perlu, konsumsi pula suplemen yang mengandung kalsium.

6. Pilih makanan yang mengandung lemak esensial (karena ini penting untuk otak dan imunitas bayi) seperti minyak ikan, telur, biji bunga matahari, dll.

7. Pastikan banyak minum air putih.

8. Relaks dan percaya diri produksi ASI kita berlimpah.

9. Upayakan istirahat cukup untuk menekan stres yang akan menghambat produksi ASI. Pada 4-8 minggu pertama, biasanya ibu perlu begadang untuk menyusui. Jadi, sesuaikan waktu ibu dengan waktu tidur buah hati dan istirahat 7-8 jam sehari.

10. Lakukan olahraga secara rutin. Ini bertujuan agar suasana hati jadi bahagia dan selanjutnya akan meningkatkan hormon untuk menunjang produksi ASI. Olahraga yang bisa dilakukan seperti jalan sehat atau aerobik. Lakukan olahraga ringan ini secara berkala dengan durasi waktu secukupnya.

Nah, itu tadi tips meningkatkan kualitas dan produksi ASI. Semoga bermanfaat.