Makanan-makanan Khas Amerika yang Paling Lezat: Lele, Kepiting, Burrito, dan Pizza

Lila Nathania

Editor

Makanan-makanan Khas Amerika yang Paling Lezat: Lele, Kepiting, Burrito, dan Pizza
Makanan-makanan Khas Amerika yang Paling Lezat: Lele, Kepiting, Burrito, dan Pizza

Intisari-Online.com – Bila Anda berencana untuk mengunjungi negeri paman sam dalam waktu dekat, inilah daftar makanan-makanan paling lezat yang hanya bisa Anda makan di Amerika.

1.Alabama: Lele Goreng

Di Indonesia Anda mungkin sudah sering memakan lele goreng. Namun bagaimana rasa lele goreng yang disukai oleh orang Amerika? Anda harus mengunjungi Ezell’s Fish Camp yang sudah berdiri sejak tahun 1930-an di Alaska. Mereka menangkap sendiri ikan-ikan yang dimasak dalam dapur restoran keluarga tersebut.

2. Alaska: Red King Crab

Alaskan King Crab adalah salah satu hewan bercangkang paling berbahaya yang tinggal di laut. Karena itulah Anda patut mencoba masakan ini di Tracy’s King Crab Shack yang memiliki slogan ‘Best Legs in Town’. Bayangkan saja betapa lezatnya kaki kepiting raja Alaska.

3. Colorado: Burrito

Di Colorado ada burrito yang cukup unik dan lain dari yang lain. Makanan asli meksiko ini diselimuti oleh cabai hijau ala Colorado. Meski banyak tempat memakan burrito di Colorado, tempat yang terbaik ada di El Taco de Mexico.

4. Connecticut: Pizza

Pizza di Connecticut, tepatnya di gerai New Haven, disebut-sebut sebagai salah satu pizza terenak di Amerika. Restoran ini sudah buka sejak tahun 1920-an dan bianggap bisa mengalahkan rasa pizza-pizza terkenal di New York. Pizza yang mereka buat sangat orisinil dan resepnya sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu.

Itulah makanan-makanan khas Amerika yang paling lezat. Berniat mencobanya?

(yahoo.com)