Isi Ulang Baterai Ponsel Lebih Cepat dengan USB 3.0

Axel Natanael Nahusuly

Editor

Isi Ulang Baterai Ponsel Lebih Cepat dengan USB 3.0
Isi Ulang Baterai Ponsel Lebih Cepat dengan USB 3.0

Intisari-Online.com - Baterai berkapasitas besar tentu bisa memberikan daya lebih lama untuk smartphone kita, tapi untuk mengisi daya baterai itu pun biasanya memerlukan waktu yang lama. Saat ini yang diperlukan kebanyakan orang adalah baterai ukuran besar dengan waktu pengisian daya yang lebih cepat.

Tren smartphone saat ini adalah berlayar besar, resolusi tinggi, serta koneksi internet dan prosesor yang lebih cepat. Salah satu harga yang harus dibayar untuk kecanggihan itu adalah konsumsi daya yang besar.

Para pembuat handset terus berusaha untuk membuat telepon dapat menyala dalam waktu lama. Tantangannya adalah tampilan harus tetap ramping. Padahal baterai kapasitas besar biasanya berukuran besar juga. Beberapa produsen, seperti Amazon menawarkan tablet atau perangkat lain dengan baterai yang lebih besar dan proses pengecasan yang lebih cepat.

Teknologi USB 3.0 mulai digunakan untuk meningkatkan kecepatan pengisian daya. Seperti pengisian daya versi terbaru dari Qualcomm memungkinkan pengisian daya 75 persen lebih cepat dari teknologi konvensional.

Untuk mencegah terlalu besarnya arus yang dimasukkan dalam baterai kelas sederhana, perusahaan bekerjasama dengan pembuat perangkat telepon dan pemasok baterai untuk merancang perangkatnya agar hanya bisa dicas sesuai kapasitasnya. Karena jika baterai kapasitas kecil jika diberikan arus yang besar bisa membuatnya tidak bekerja optimal. (cnet.com)