Fitur Baru iOS 8 Sudah Ada Lebih Dulu di Android?

Axel Natanael Nahusuly

Editor

Fitur Baru iOS 8 Sudah Ada Lebih Dulu di Android?
Fitur Baru iOS 8 Sudah Ada Lebih Dulu di Android?

Intisari-Online.com - Apple telah meluncurkan sistem operasi terbaru iOS 8 dalam acara Worldwide Developers Converence di San Fransisco. Apple juga menawarkan berbagai fitur baru melalui iOS 8. Namun, para pengguna Android mengatakan bahwa beberapa fitur baru iOS 8 sudah ada lebih dulu di Android.

Berikut ini beberapa fitur baru iOS 8 yang sudah tersedia di Android.

1. iCloud Photo Library

Apple mengembangkan iCloud pada iOS 8, dimana setiap foto akan tersimpan secara otomatis di “awan” dan dapat diakses melalui perangkat lain. Sedangkan Android sudah lebih dulu memiliki Google+ yang dapat menyimpan semua foto di “awan” dengan sistem sinkronisasi otomatis. Selain itu, Apple hanya menyediakan penyimpanan foto dan video berkapasitas 5GB, sementara Android menyediakan kapasitas penyimpanan tak terbatas.

2. QuickType dan third-party keyboards

Fitur pada iOS 8 ini berfungsi untuk mempermudah penggunaan saat mengetik. Keyboard mampu memprediksi dan mempelajari kebiasaan Anda mengetik. Selain itu proses pengetikan dapat dilakukan dengan cara menggeser jari dari satu tombol huruf atau karakter ke tombol lain untuk mengetik sebuah kata. Fitur itu terdengar sangat baik, tapi Android telah memiliki fitur ini sejak beberapa tahun lalu.(Baca juga: 10 Perangkat Apple yang Dapat Menggunakan iOS 8)

3. Widgets

Pada Android, fitur ini memungkinkan pengguna untuk menempatkan widget di manapun kita kehendaki, seperti halaman utama, lock screen, dan lainnya. Sedangkan widgets pada iOS 8 hanya bisa diletakkan di halaman notifikasi yang dapat ditarik dari atas ke bawah.

4. App Preview

Selain itu, fitur baru iOS 8 yang sudah tersedia di Android adalah App Preview. Itulah nama fitur yang dibuat Apple. Inovasi pada App Store ini memungkinkan pengguna untuk melihat video demo dari aplikasi, sebelum kita mendownloadnya. Di Google Play, fitur itu hampir selalu disediakan sejak beberapa waktu lalu. (CNET)