Intisari-Online.com – Di tengah maraknya jam tangan pintar saat ini, sebuah perusahaan bernama MOTA segera meluncurkan produk cincin pintar dalam pameran elektronik IFA di Berlin.
Fungsi cincin pintar ini masih sejalan dengan kacamata pintar, yakni memberikan notifikasi yang diterima smartphone kita. Seperti pesan teks, e-mail, kalender, hingga panggilan masuk.
Selain itu, cincin pintar yang kompatibel dengan platform Android dan iOS ini juga bisa memberi notifikasi dari jejaring sosial, seperti facebook dan twitter. Cincin pintar akan bergetar ketika ponsel menerima sesuatu. Pola geratannya pun dapat diatur berbeda-beda setiap jenis notifikasi.
Sensasi menggunakan cincin pintar MOTA tentunya jauh berbeda dengan jam tangan pintar. Kalau cincin memiliki ukuran yang lebih kecil dan praktis saat dikenakan. Namun, layarnya tentu tidak bisa sebesar jam tangan pintar. Ya, masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Semua kembali lagi pada kebutuhan masing-masing orang.
Hingga saat ini belum diumumkan harga dari cincin pintar MOTA. Kemungkinan informasi itu baru akan keluar setelah 5 September 2014 nanti. (Mashable)